Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan
Mulus Tampilannya Bikin Ngiler~ |

Dilansir BrilioFood dari YouTube Figo Alfares pada Kamis (20/4), dia hanya menggunakan 1 sdt susu kental manis, 2 butir kuning telur, dan 1 sdt minyak. Namun untuk mempercantik warnanya, dia turut menambahkan 2 tetes pewarna orange dan 2 tetes pewarna kuning telur. Penambahan warna ini optional, ya.

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

foto: YouTube/Figo Alfares

Selanjutnya, campur semua bahan jadi satu dalam wadah bersih. Lalu aduk-aduk sampai rata. Sebelum digunakan, saring dulu bahan olesan tersebut.

Untuk mendapat nastar yang kinclong, panggang terlebih dahulu nastar tanpa olesan. Panggang di suhu 110 derajat celcius dengan api bawah 20 menit dan api atas 10 menit. Atau panggang sampai permukaan nastar jadi kokoh.

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

foto: YouTube/Figo Alfares

Setelah dipanggang, dinginkan nastar terlebih dahulu selama 30-60 menit. Barulah kemudian oles dengan bahan olesan yang sudah diracik tadi. Saat mengoles, sebaiknya gunakan kuas kecil supaya lebih mudah pengaplikasiannya.

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

foto: YouTube/Figo Alfares

Untuk hasil maksimal, ulangi pengolesan hingga 2-3 kali. Namun sebelum ditimpa dengan bahan olesan lagi, diamkan dulu nastarnya selama 5 menit atau sampai permukaannya kering dan tidak lengket.

"Soalnya kalau langsung dioles nanti jelek banget," terang YouTube Figo Alfares.

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

foto: YouTube/Figo Alfares

Setelah dioles, panggang lagi nastarnya di suhu 100 derajat celcius api atas selama kurang lebih 15 menit. Atau sampai permukaan nastar jadi kering. Jika sudah dipanggang, ambil nastar dan dinginkan.

Hasil nastar yang sudah dioles dengan cara ini tampak begitu lembut. Permukaan olesannya juga mulus dan mengilap tanpa ada yang retak sedikitpun. Saking mulusnya sampai bikin nggak tega makan, deh.

Trik agar olesan nastar tidak retak, hasilnya mengilap dan mulus cukup pakai 3 bahan

foto: YouTube/Figo Alfares

Mendapat lebih dari 340 ribu penonton, video tersebut sonta menuai atensi warganet. Melalui kolom komentar, banyak warganet yang mengaku takjub dengan hasil nastar yang sangat mulus dan mengilap. Di sisi lain, ada juga yang mengaku sudah berhasil menerapkan trik seperti dalam video tersebut.

"Masyaa Allah.. terimakasih sdh berbagi ilmunya bunda," ungkap YouTube Ummu Husna's Kitchen.

"Bagus banget hasilnya," ujar YouTube Khairati yusra.

"Besok dicoba..terimakasih resepnya kaka," sahut YouTube fitriyani purple.

"Sy juga pakai metode ini kak,,, nastarnya bagus glowing & mengilap," kata YouTube Puji alifia.

"Waaah glowing banget kak, menggemaskan sekali," papar YouTube Nafa Nuroniyah.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya