Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer

Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer
pexels.com

Brilio.net - Kamu menyukai makanan yang simpel dan nggak ribet? Nah, sosis bisa menjadi salah satu solusinya. Sosis bisa terbuat dari bahan dasar daging sapi, ayam, ikan, tempe, tahu, dan lainnya. Sosis memiliki cita rasa enak dan bertekstur kenyal. Sosis pun sering dijadikan bahan dasar aneka masakan.

Tak cuma bisa diolah dengan cara goreng, sosis pun dapat dijadikan campuran sop, dibakar, hingga ditumis bersama berbagai macam sayuran. Karena bisa diolah dengan berbagai macam teknik, kebanyakan orang menjadikan sosis sebagai stok di rumah. Stok sosis tersebut biasanya disimpan di dalam kulkas pada bagian freezer supaya tahan lama.

Sayangnya, sosis yang disimpan di freezer akan berubah beku. Sosis yang sudah beku ini menjadi sulit diambil karena saling menempel satu dengan lainnya. Akibatnya, kamu membutuhkan waktu untuk menunggu sosis menjadi cair dan siap diolah. Sisa sosis yang tidak ingin diolah dalam waktu yang sama, biasanya akan dimasukkan kembali ke freezer. Namun dengan kata lain, sosis tersebut kualitasnya menjadi berkurang karena sudah melalui proses keluar masuk freezer dalam beberapa waktu.

Akibatnya tekstur sosis pun lama-kelamaan berubah menjadi lembek atau berlendir meski sudah disimpan di freezer. Apabila keadaan sosis sudah seperti itu, tentunya akan mengurangi cita rasanya.

Supaya kualitas sosis tetap terjadi meski disimpan dalam waktu lama, salah seorang pengguna YouTube pun berbagi triknya. Dikutip BrilioFood dari YouTube/Biyanca Kenlim pada Selasa (27/12), selain mudah ditiru, cara ini hanya butuh dua alat tambahan.

"Tips MenyimpanSosis/Daging Dalam Freeze Agar Tetap Fresh," tulisnya.

Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer

foto: YouTube/Biyanca Kenlim

Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer

Menarik Banget Buat Dicoba Di Rumah.

Alat tambahan yang dibutuhkan yaitu plastik makanan dan karet. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah buka kemasan sosis. Apabila sosis dibeli dalam keadaan beku, diamkan terlebih dahulu di suhu ruangan agar mudah untuk dipisahkan.

Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer

foto: YouTube/Biyanca Kenlim

Jika sosis sudah tidak beku, ambil dua atau tiga buah, lalu masukkan ke plastik makanan. Kamu bisa mengatur jumlah sosis sesuai dengan kebutuhan. Kemudian tutup plastik dengan cara mengikatnya menggunakan karet. Lalu tumpuk dengan memasukkan sosis lagi di dalam plastik yang sama. Tutup plastik menggunakan karet. Lakukan hal yang sama hingga tidak ada bagian yang tersisa dari plastik makanan tersebut.

Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer

foto: YouTube/Biyanca Kenlim

Lakukan cara ini hingga semua stok sosis habis. Kemudian sosis pun bisa langsung disimpan di freezer. Jika mau mengolahnya, cukup gunting ikatan plastik yang membungkus sosis tersebut. Ambil sosis sesuai dengan kebutuhan. Dengan cara ini, dijamin stok sosis akan terjaga kesegarannya karena tidak mengalami keluar masuk freezer beberapa kali.

Gimana, tertarik menyimpan stok sosis dengan cara yang sama, kan? Yuk, langsung bisa kamu praktikkan trik ini di rumah, ya. Video ini pun mendapat berbagai respons dari penghuni YouTube lain.

"Terimakasih untuk informasi yang bermanfaat kk," tulis akun YouTube/mamah adam offixcial.

"Iya bener kak cara praktis nyimpen sosis difrezeer nih jd ambilnya gampang sesuai kebutuhan..." ujar akun YouTube/AngelSera CT Family.

"waww mantabb sekali," sahut akun YouTube/rahajeng marthandini.

"terima kasih tipsnya Mbak Biken....apa kabarnya..." ucap akun YouTube/Sri Subekti Astadi.

"shipppp cara practice simpen sosis," papar akun YouTube/Ninine_flora.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya