Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair

Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair
Hasilnya Lezat. |

Trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair.

Nah, untuk membuatnya, kamu bisa meniru trik yang ditunjukkan oleh seorang warganet di akun YouTube Endang Mengge. Dia mengaku bubur sumsum yang dibuatnya lembut dan nggak mudah basi serta berair, lho.

Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair

foto: YouTube/Endang Mengge

Dilansir BrilioFood dari YouTube Endang Mengge pada Jumat (22/3), pengguna YouTube tersebut membuat sirup gula merah terlebih dahulu. Caranya, siapkan panci. Lalu masukkan 150 gr gula merah. Jika sudah, tambahkan 100 ml air, 1 lembar daun pandan, dan sejumput garam. Masak hingga gula merah larut dan mendidih, kemudian sisihkan.

Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair

foto: YouTube/Endang Mengge

Selanjutnya, siapkan sebuah wadah. Lalu tuang 100 gr tepung beras. Siapkan juga 1 liter santan lalu tuang sedikit ke atas tepung beras.

"Siram sedikit saja untuk mencairkan tepung beras. Nanti sisa santannya kita rebus. Kemudian beri 1/4 sdt garam, aduk hingga rata," ungkapnya.

Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair

foto: YouTube/Endang Mengge

Kemudian siapkan wajan, masukkan sisa santan, lalu tambahkan 2 lembar daun pandan, rebus sampai santan panas tidak perlu sampai mendidih. Jika sudah, masukkan larutan tepung beras sambil disaring.

"Bubur ini dimasak 25-30 menit, supaya tidak berasa berasnya. Dimasak sampai benar-benar tanak biar nggak cepat basi dan berair. Jadi rahasianya cuma itu, masaknya harus benar-benar tanak," terangnya.

Tetap pakai santan, begini trik bikin bubur sumsum agar tidak mudah basi dan berair

foto: YouTube/Endang Mengge

Jika bubur sudah tidak lengket di pan, tandanya telah tanak. Lalu matikan api. Pengguna YouTube tersebut kemudian menyaring sirup gula terlebih dahulu. Selanjutnya, tata bubur sumsum di mangkuk lalu tuang sirup gula merahnya.

"Nah ini bubur sumsumnya sudah matang. Lumer di mulut, tidak gampang basi dan berair," tutupnya.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya