Tanpa tambahan tepung terigu, ini cara bikin keripik tahu garing dan renyah hingga sebulan
Diperbarui 7 Des 2023, 14:39 WIB
Diterbitkan 7 Des 2023, 17:00 WIB
Brilio.net - Tahu merupakan salah satu bahan masakan sederhana yang bisa diolah jadi beragam menu masakan. Nggak cuma jadi makanan berat, tahu juga cocok diolah sebagai camilan. Salah satu camilan yang sering diincar adalah keripik tahu.
Pada dasarnya, keripik tahu sudah banyak dijual di luaran sana. Tapi daripada membeli, kamu bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Selain mudah, kamu juga bisa memilih sendiri bahan-bahan yang digunakan.
-
Tanpa tepung terigu, ini cara mudah bikin tahu krispi makin gurih dan renyah tahan lama Tahu berasal dari bahan dasar kacang kedelai.
-
Trik goreng tahu agar hasilnya renyah maksimal tanpa baluran tepung Goreng tahu sambil sesekali diaduk selama kurang lebih 30 menit.
-
Bukan pakai tepung terigu, ini trik masak tahu krispi renyah tahan lama dan bumbu meresap sempurna Kunci utama terletak pada pemilihan jenis tahu dan teknik penggorengan yang tepat.
Kalau belum tahu cara membuatnya, nggak perlu khawatir. Seorang pengguna YouTube Wais Alqorni sempat memberikan resep sekaligus tutorial membuat keripik tahu yang garing dan renyah tahan lama. Usut punya usut, ia sama sekali tidak mengandalkan tepung terigu untuk membuat keripik tahunya, lho. Penasaran bagaimana caranya?
Potong-potong tahu jadi 3 bagian sama besar
Dilansir BrilioFood dari YouTube Wais Alqorni pada Kamis (7/12), siapkan 10 buah tahu putih lalu potong-potong setiap buahnya menjadi tiga bagian sama besar. Alhasil, terdapat 30 potongan tahu putih yang dihasilkan.
foto: YouTube/Wais Alqorni
Tanpa perlu diberi bumbu maupun tepung terigu, langsung goreng potongan tahu di minyak goreng panas. Nggak perlu terlalu lama, jika warna kulitnya sudah kecokelatan, langsung angkat dan tiriskan.
foto: YouTube/Wais Alqorni
Setelah tahu goreng dingin, ambil satu per satu. Gunting tahu menjadi dua bagian sama besar, lalu kerok bagian dalamnya pakai sendok.
"Kenapa aku keluarin sedikit isinya, ini biar nanti kriuknya bener-bener sempurna. Kalau putih-putihnya ketebalan, nanti hasilnya nggak akan kriuk, teman-teman," ungkapnya.
foto: YouTube/Wais Alqorni
Lakukan proses ini sampai potongan tahu habis. Jika sudah, potongan tahu yang sudah dikerok bisa langsung digoreng di minyak setengah panas.
"Pokoknya diaduk-aduk terus biar hasilnya matang merata dan nggak keriput," ucapnya.
foto: YouTube/Wais Alqorni
Jika tekstur keripik tahu sudah garing dan warnanya tampak kecokelatan, matikan api lalu angkat pakai saringan. Tiriskan beberapa saat sampai kandungan minyaknya berkurang.
Kalau sudah, keripik tahu siap untuk disajikan. Agar lebih enak, warganet satu ini sengaja menaburkan berbagai rasa bumbu bubuk. Meski tanpa tambahan tepung terigu, hasil keripik tahunya tetap tampak garing, kan?
"Dijamin kriuknya tahan lama, sampai sebulan kalau dimasukkan dalam toples," jelasnya.
foto: YouTube/Wais Alqorni
Video milik pengguna YouTube Wais Alqorni langsung menyita perhatian banyak orang. Semenjak diunggah pada Juni 2021, videonya sudah ditonton sebanyak 267.000 kali dan disukai oleh 5.500 akun YouTube lainnya.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa baking powder, ini trik bikin tahu isi keriting dan renyah cuma tambah 1 bahan dapur
- Tanpa baking powder atau maizena, ini trik bikin tahu krispi semakin keriting dan renyah tahan lama
- Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak
- 19 Resep perkedel tahu, enak, sederhana, dan mudah dibuat
- Tanpa digoreng dua kali, ini trik bikin tahu isi gurih dan renyah seharian cuma tambah 3 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas