Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kunyit di kuku dan jari tangan

Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kunyit di kuku dan jari tangan
Trik mudah membersihkan noda kuning |

Jika kamu mengalami hal serupa, nggak usah khawatir terlebih dahulu. Karena ternyata, noda kuning di tangan dan kuku bisa dihilangkan dengan mudah, lho.

Cara ini dibagikan oleh pengguna YouTube Rah jainal 91. Dalam salah satu videonya, warganet satu ini membagikan trik mudah membersihkan noda kuning di kuku dan jari tangan.

Dilansir BrilioFood dari YouTube Rah jainal 91, Senin (1/5), cara yang dilakukan pun terbilang mudah ditiru. Apalagi kamu hanya perlu menyiapkan satu bahan untuk mempraktikkan cara ini, yaitu minyak kayu putih.

Beragam merek minyak kayu putih yang bisa kamu gunakan, salah satunya yakni Cap Lang Kayu Putih. Cap Lang Kayu Putih memiliki aroma yang menyegarkan dan hangat yang dapat menenangkan tubuh dan pikiran. Cap Lang Kayu Putih tersedia dalam berbagai ukuran botol yang praktis dan mudah dibawa kemana-mana. Klik di bawah ini untuk membeli Cap Lang Kayu Putih di ecommerce.

Tanpa perlu dibasahi terlebih dahulu, tuangkan secukupnya minyak kayu putih kuku dan jari tangan. Sesuaikan takarannya dengan noda kuning yang ada di tangan.

“Semakin banyak noda kuningnya, tuangkan minyak kayu putih semakin banyak aja biar cepet hilang,” jelasnya.

Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kunyit di kuku dan jari tangan

foto: YouTube/Rah jainal 91

Jika sudah, usap seluruh permukaan tangan secara perlahan. Lakukan dengan menyeluruh hingga seluruh noda kuning menjadi hilang sempurna.

“Lakukan seperti ini hingga noda kuning menjadi memudar dengan sendirinya,” ucapnya.

Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kunyit di kuku dan jari tangan

foto: YouTube/Rah jainal 91

Agar lebih maksimal, lakukan hal ini secara rutin. Warganet satu ini mengaku hanya melakukannya 2 kali, kuku dan tangannya pun menjadi bersih maksimal.

Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kunyit di kuku dan jari tangan

foto: YouTube/Rah jainal 91

Gimana, ternyata mudah kan caranya? Langsung saja praktikkan cara ini jika kamu mengalami kejadian serupa, ya. Video milik YouTube Rah jainal 91 ini pun sontak menyita perhatian warganet. Semenjak diunggah pada April 2020, video ini sudah ditonton hingga 12 ribu dan disukai oleh 94 akun YouTube lainnya.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya