Tanpa presto, ini cara goreng babat agar cepat empuk dan tidak amis
Diperbarui 7 Jul 2023, 14:21 WIB
Diterbitkan 7 Jul 2023, 18:00 WIB
Pertama-tama, didihkan air di panci secukupnya. Kemudian masukkan semua potongan babat sapi yang sudah dibersihkan. Tambahkan pula beberapa lembar daun salam dan jahe geprek. Juns menjelaskan, daun salam dan jahe ini ampuh banget menghilangkan bau amis pada babat sapi.
"Gunakan panci presto jika ingin babat lebih cepat empuk. Tutup rapat dan masak selama kurang lebih 10 sampai 13 menit," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Juns Kitchen Story pada Jumat (7/7).
-
Tak perlu presto, ini trik sederhana mengempukkan babat sapi pakai satu bahan dapur Bisa untuk melunakkan babat sapi maupun kambing.
-
Hanya butuh 12 menit, begini trik cepat mengempukkan babat sapi tanpa presto Cuma pakai dua bahan dapur.
-
Bukan pakai beras, ini trik merebus babat sapi agar semakin empuk dan bebas bau dalam 12 menit Agar hasilnya empuk, kamu bisa merebus babat dengan berbagai bahan tambahan.
foto: YouTube/Juns Kitchen Story
Saat babat sapi sudah hampir matang di panci rebusan, gunakan wajan lain untuk menumis bumbu halus. Beri pula bumbu aromatik agar hasil babat sapi nantinya lebih wangi lagi. Kemudian, saat bumbu halus sudah wangi dan hampir matang, masukkan garam, gula, penyedap rasa, juga sedikit air.
foto: YouTube/Juns Kitchen Story
Aduk-aduk, baru masukkan potongan babat sapi yang sudah direbus. Aduk kembali dan masak selama beberapa menit sampai airnya menyusut dan bumbu benar-benar meresap pada babat sapi. Jika sudah, babat sapi pun siap digoreng hingga kecokelatan.
foto: YouTube/Juns Kitchen Story
Gimana, penggemar babat sapi pasti sudah ngiler kan usai melihat masakan satu ini? Menilik kolom komentar di unggahan YouTube Juns Kitchen Story, banyak warganet yang mengaku antusias ingin mencoba bikin babat goreng seperti ini, lho. Video ini pun sudah ditonton lebih dari 40 ribu kali.
"Mau belajar bikin babat goreng, nemu video ini. Terima kasih resepnya bun," ungkap YouTube @sahabat_kebun.damaya.
"Kesini karena kemarin dapet babat idul adha ," cetus YouTube @joesuhadak1394.
"Luwar biasa ternyata enak," puji YouTube @uswatunuswatun4186.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Langsung pulen dalam 8 menit, ini trik cepat menghangatkan nasi sisa tanpa microwave atau rice cooker
- Cuma pakai sampah dapur, begini cara bikin saringan di lubang wastafel agar tak mudah mampet
- Cara simpel mencairkan udang beku agar tekstur tak berubah dan terhindar dari bakteri
- Tanpa direbus dulu, ini trik goreng daging sapi agar cepat empuk tanpa presto pakai 1 bahan dapur
- Cara jitu menghilangkan bau prengus daging kambing cuma pakai 4 bumbu dapur
- Tak perlu presto atau bahan tambahan, begini cara merebus daging agar empuk dalam 10 menit
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas