Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit
Makin enak dimakan |

Dilansir BrilioFood dari YouTube Hilsa Maspupah pada Rabu (31/1), potong-potong ayam kampung dengan ukuran sesuai selera lalu cuci bersih. Setelah itu, tiriskan dan kumpulkan potongan ayam kampung jadi satu di dalam wadah.

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

foto: YouTube/Hilsa Maspupah

Di sisi lain, masukkan air ke dalam panci. Taruh panci di atas kompor lalu rebus air sampai benar-benar mendidih. Kalau sudah, masukkan potongan ayam kampung, 2 lembar daun salam, 1 batang serai, dan potongan jahe ke dalam panci. Tujuannya, untuk meminimalisir bau amis di ayam kampung.

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

foto: YouTube/Hilsa Maspupah

Tutup panci lalu rebus ayam kampung dengan api kompor sedang selama 10 menit. Setelah direbus selama 10 menit, matikan api kompor. Tanpa perlu dibuka tutup pancinya, biarkan ayam kampung terendam air rebusan selama 30 menit.

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

foto: YouTube/Hilsa Maspupah

Setelah didiamkan selama 30 menit, nyalakan api kompor. Cukup rebus ayam kampung selama 7 menit yang dihitung dari air rebusan mendidih, ya. Alhasil, total waktu perebusan ayam kampung cuma memerlukan waktu 17 menit saja.

Kalau sudah, langsung matikan api kompor dan biarkan terlebih dahulu selama 30 menit. Uap panas dalam panci akan mematangkan ayam kampung meski tanpa dipanasi api kompor.

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

foto: YouTube/Hilsa Maspupah

Angkat dan tiriskan ayam kampung kalau sudah didiamkan selama 30 menit. Karena sudah matang sempurna, teksturnya pun jadi benar-benar empuk. Bau amisnya pun hilang tak tersisa karena direbus dengan berbagai bahan tambahan tadi.

Tanpa presto, begini cara merebus ayam kampung agar empuk dan bebas bau amis dalam waktu 17 menit

foto: YouTube/Hilsa Maspupah

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya