Tanpa pakai rice cooker, ini trik menanak nasi agar tetap pulen, tak cepat basi, dan matang sempurna
Diperbarui 31 Jul 2023, 23:03 WIB
Diterbitkan 1 Agt 2023, 12:00 WIB
Pertama, cuci terlebih dahulu beras yang akan dimasak. Agar bersih maksimal, beras bisa dibilas sebanyak tiga kali, ya. Kalau sudah, tuang air secukupnya.
"Pakai takaran air sesuai biasa," ujarnya dikutip BrilioFood dari TikTok @momghani pada Selasa (1/8).
-
Tanpa margarin, ini cara menanak nasi agar tak cepat basi meski disimpan di rice cooker sampai 2 hari Menanak nasi pakai rice cooker memang praktis.
-
Cara simpel menanak nasi di kompor, dijamin pulen dan tak berkerak Meski dimasak dengan teknik tradisional, menanak nasi di kompor juga memiliki keunggulan lain, lho.
-
Cuma butuh 10 menit, ini trik menanak nasi tanpa rice cooker dan kukusan agar hasilnya tetap pulen Skill yang wajib diketahui biar kalau listrik padam, tetap bisa masak nasi.
foto: TikTok/@momghani
Di sisi lain, tuang air ke panci. Pastikan takaran air yang digunakan sekitar dua ruas jari, ya.
foto: TikTok/@momghani
Selanjutnya, masukkan wadah berisi beras ke panci. Tampak dalam video, warganet satu ini menggunakan panci rice cooker sebagai wadah beras. Jika sudah, tutup dan masak beras selama 30 menit.
foto: TikTok/@momghani
Matikan kompor dan buka tutup panci jika beras sudah dimasak selama 30 menit. Tanpa perlu disiram air panas, nasi yang dihasilkan tampak pulen dan matang sempurna. Nggak cuma itu, nasi juga nggak bakal basi meski disimpan seharian, lho.
"Nasinya awet biar lupa dipanasin dlm waktu 24 jam," ungkapnya lebih lanjut.
foto: TikTok/@momghani
Meski setiap hari menanak nasi, nyatanya masih banyak yang belum tahu trik ini. Nggak heran video milik TikTok @momghani ini sukses ditonton sebanyak 987,9 ribu kali dan disukai oleh 24,3 ribu akun TikTok lain.
@momghani Nasinya awet biar lupa dipanasin dlm waktu 24 jam. btw panci tempat berasnya harus panci tebal ky panci Ricecooker ya #bagihoki #masaknasi #fyp Ringkiting Kriting - DJ Kardus & Afrian AF
"namanya di tim...anak kos jaman thn 90an gini...bisa diangetin ...belum ada megikcom," tulis akun TikTok @Ani Aurora Sanggar R.
"tiap hari masak ku begitu mbk klo ditempat ku nama nya tim/ngtim," ujar akun TikTok @orang hina.
"aku juga bgini msaknya klao pas lagi mati listrik,, kalo di tempatku nama nya di tim," sahut akun TikTok @Yunita Hardjo.
"boleh di coba nih,, terima kasih tips nya ," ucap akun TikTok @tth_Tasik19.
"perlu di coba nih, mksih tips nya," papar akun TikTok @ikal.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa sabun, ini cara cepat bersihkan noda kerak di pintu kulkas hanya dengan 2 bahan sederhana
- Tak perlu direbus, ini trik menghilangkan rasa pahit bunga pepaya pakai 1 bahan dapur
- Cara kreatif warganet bikin dispenser sabun cuci piring dari barang bekas, kekinian dan estetik
- Tanpa sitrun atau kerikil, begini trik bersihkan lumut dan noda kuning di galon pakai 1 bahan dapur
- Trik bikin adonan pisang goreng pakai 2 bahan, tetap renyah meski tanpa tepung beras & baking soda
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas