Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas

Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas
pexels.com

Brilio.net - Sudah menjadi rahasia umum bahwa kopi terdiri dari beragam jenis. Salah satu yang populer adalah kopi hitam. Selain rasanya enak, kopi hitam juga memiliki aroma khas. Bahkan sebagian orang sengaja mengonsumsi kopi hitam sebagai 'penawar' rasa penat dan lelah.

Kopi hitam sendiri terbagi menjadi beberapa macam lagi, seperti americano, kopi tubruk, espresso, ataupun lainnya. Cita rasa setiap macam kopi hitam ini memiliki ciri khas tersendiri. Bahkan saat ini, terdapat kopi hitam kemasan yang sudah dicampur dengan gula pasir, jadi akan sangat memudahkanmu saat menyeduhnya.

Meskipun cara membuatnya cukup praktis, ternyata masih ada sebagian orang malas membuat kopi hitam sendiri di rumah, lho. Bukan karena cita rasanya yang tidak enak, melainkan ada yang merasa terganggu karena ampas kopi mengapung usai diseduh.

Akibatnya, seringkalikamu membutuhkan waktu tidak sebentar untuk menunggu seluruh ampas kopi turun ke dasar gelas. Jika sudah seperti itu, tentunya kopi tidak bisa dinikmati saat sedang kondisi masih panas atau hangat.

Untuk mengatasi hal tersebut, sebagian orang memanfaatkan alat khusus yang disebut espresso maker untuk menyaring ampas kopi. Sayangnya, alat satu ini dibanderol dengan harga kisaran ratusan hingga jutaan ribu.

Tak heran jika alat tersebut biasanya hanya digunakan di kafe atau restoran. Namun kamu tak perlu khawatir, ternyata ada cara praktis untuk mengatasi permasalahan tersebut. Cara ini dibagikan oleh warganet YouTube bernama Bro Alween. Di salah satu videonya, ia menjelaskan bahwa kunci kopi hitam terbebas dari ampas bisa dihasilkan dengan cara penyeduhan yang benar.

Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas

Mudah Disontek.

Dilansir BrilioFood dari YouTube/Bro Alween padaJumat (30/12), tak perlu alat khusus, cukup siapkan termos yang sudah diisi air panas.

Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas

foto: YouTube/Bro Alween

Tuanng 1 sdm kopi hitam ke gelas. Nah, biasanya kebanyakan orang akan langsung menuang air panas hingga seluruh isi gelas penuh. Padahal dengan cara ini, ampas kopi pun akan naik, menggumpal, dan akhirnya berkumpul di atas permukaan kopi. Sehingga mau tidak mau, kamu harus menunggu beberapa saat untuk mengonsumsinya.

Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas

foto: YouTube/Bro Alween

Nah, cara yang benar adalah, tuang air panas hingga 1/4 bagian gelas. Aduk-aduk kopi menggunakan sendok. Apabila sudah cukup merata, tambahkan air panas hingga 1/2 bagian gelas. Aduk kembali hingga merata. Terakhir, kamu bisa menambahkan air panas hingga seluruh isi gelas penuh. Aduk rata dan ampas pada kopi pun langsung turun ke dasar gelas.

Tanpa mesin khusus, ini cara mudah menyeduh kopi hitam tanpa ampas

foto: YouTube/Bro Alween

Apabila kamu penyuka kopi manis, jangan lupa untuk menambahkan gula secukupnya. Gimana, ternyata cukup mudah bukan cara menyeduh kopi hitam ini?

Video ini pun sontak menuai perhatian warganet. Semenjak diunggah pada 2020 lalu, video ini sudah ditonton hingga 257 ribu kali dan disukai 2 ribu pengguna YouTube. Menilik kolom komentarnya pun terdapat ratusan warganet yang memberi respons serta trik menyeduh kopi lainnya.

“Sedikit sharing kalo air panasnya panas banget atau pas mendidih langsung d tuang tu bikin kopinya jadi pait, karna si kopi yg d seduh jadi gosong, suhu yg baik bikin kopi 85 - 90 derajat celcius, besar butir kopi juga berpengaruh, kalo misal bubuk kopinya halus jadi bikin kopinya pait. Trus kalo keseringan d aduk aroma kopinya jadi bubar duluan. Kalo ada yg salah koreksi ya . Saling Shar di komentar biar nambah wawasan. Btw sukses terus bang,” tulis akun YouTube/Dewita Putri.

“Kalo mau tanpa ampas ya kopinya dulu di tuangi air panas, baru gula nya belakangan tapi minus nya rasa manisnya kurang, beda kalo gulanya bareng sama kopinya,” ujar akun YouTube/Hantu_Rimba.

“Sangat Sederhana Sekali Menyeduh Kopi nya ,” sahut akun YouTube/AGA CH.

“Mantap mas bro, saya udah coba
Beda tahap beda rasa gak percaya buktikan sendiri.” ucap akun YouTube/Atdri Maulando.

“Saya sudah coba hasilnya bagus..mksih infonya moga chanelnya makin maju,” papar akun YouTube/Masni Inaku.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya