Tanpa menggunakan sabun, ini cara bersihkan cobek batu yang baru agar bebas dari pasir
Diperbarui 17 Mar 2023, 07:17 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2023, 11:01 WIB
Mengaku baru saja membeli cobek batu di pasar, perempuan satu ini nggak langsung menggunakannya. Melainkan mencuci cobek batu dengan cara basahi seluruh permukaan cobek batu dan juga ulekannya dengan air mengalir.
foto: YouTube/Panangan Istri
-
Trik memakai cobek batu baru agar tak berpasir dan aman digunakan, jangan dicuci pakai sabun Mencuci cobek dengan sabun tidak akan menghilangkan pasir halus di permukaannya.
-
Bukan pakai sabun atau garam, begini trik membersihkan cobek batu agar bebas jamur dan pasir Biasanya cobek ini mudah sekali kotor, terlebih jika tidak digunakan dalam waktu yang lama.
-
Bukan pakai sabun, ini cara mencuci cobek batu agar bersih maksimal dan bebas bau dengan 1 bumbu dapur Jika tidak dibersihkan maksimal, sisa bahan masakan ini malah membuat cobek batu jadi sarang bakteri, lho.
Setelah seluruh permukaannya basah, keringkan cobek batu dengan tisu kering. Tampak seluruh debu dan pasir menempel di tisu.
"Wah lihat masih kotor banget, ya," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Panangan Istri pada Jumat (17/3).
foto: YouTube/Panangan Istri
Apabila seluruh permukaan cobek batu sudah kering, tambahkan secukupnya garam di atasnya. Ulek garam hingga menjadi halus dan warnanya menjadi abu-abu.
foto: YouTube/Panangan Istri
Selanjutnya, buang garam dan cuci cobek batu dengan air mengalir. Keringkan, lalu olesi permukaan cobek batu dengan potongan kencur.
"Gosok kencur ke semua bagian," ucapnya.
foto: YouTube/Panangan Istri
Apabila sudah cukup merata, cuci kembali cobek batu dengan air mengalir. Keringkan lalu olesi seluruh permukaan cobek batu dan ulekannya dengan minyak goreng.
"Diamkan selama 15 menit biar minyak goreng benar-benar terserap di cobek batu," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Panangan Istri
Terakhir, cuci bersih cobek batu yang sudah didiamkan selama 15 menit. Gosok secara perlahan dan jangan lupa untuk membilasnya. Pastikan seluruh permukaannya benar-benar bersih dan tidak licin lagi, ya.
Video milik YouTube Pangan Istri ini cukup menyita atensi warganet dan telah ditonton hampir 40 ribu kali.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Trik merebus jantung pisang agar cepat empuk dan tidak berwarna hitam
- Hemat gas, ini cara jitu rebus kacang tanah agar cepat empuk dan lebih gurih hanya dalam 12 menit
- Aksi pria atasi nasi kelembekan ini super kreatif, cuma pakai dua bahan
- Trik jitu merebus biji buah durian untuk dikonsumsi agar empuk dan tak berlendir
- Cara membersihkan kerak dan noda kusam di termos listrik, lebih aman tanpa sabun
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas