Tanpa margarin cair, ini cara bikin adonan gorengan agar renyah seharian pakai tambahan 2 bahan dapur
Diperbarui 14 Okt 2023, 15:15 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2023, 11:00 WIB
"Jadi yang punya katering atau restoran chinese, ini cocok banget," ujar warganet di akun Instagram @machelwie, dikutip BrilioFood pada Sabtu (14/10).
Pertama, siapkan wadah untuk meracik tepung. Warganet akrab disapa Michel ini menjelaskan, kamu harus pakai tiga jenis tepung dengan takaran 60 gr tepung terigu, 30 gr tepung maizena, dan 30 gr tepung beras. Lalu, bumbui dengan garam dan lada. Nah, racikan tepung bumbu ini bisa kamu masukkan ke dalam toples kedap udara kalau berlebihan, sehingga bisa dipakai lagi di kemudian hari.
-
6 Cara mudah membuat gorengan agar renyah tahan lama Jangan pakai minyak terlalu panas
-
Trik bikin adonan tepung buat gorengan agar renyahnya tahan lama dan tak mudah menyerap minyak Eksperimen selama dua tahun terakhir yang cukup bisa dipercaya.
-
Tanpa margarin, ini trik bikin adonan pisang goreng tak berminyak dan renyah cuma tambah 1 bahan dapur Selain enak, kelebihan lain dari pisang goreng adalah proses pembuatannya yang mudah.
"Sebenarnya kuncinya itu penggunaan tepung 2 banding 1 banding 1, 2 tepung terigu, 1 tepung maizena, dan 1 tepung beras," jelasnya.
Lalu, masukkan satu bahan dapur yang ampuh membantu gorengan jadi semakin renyah nantinya, yaitu baking soda. Masukkan baking soda sedikit saja biar rasa gorengan nggak pahit, yakni sekitar 1/2 sdt.
foto: Instagram/@machelwie
Baluri bahan gorengan ke racikan tepung tersebut, kemudian celupkan ke putih telur. Nah, putih telur inilah yang jadi bahan dapur satu lagi buat membantu gorengan tambah renyah. Setelah dicelupkan ke putih telur, baru baluri bahan gorengan dengan tepung sekali lagi sebelum digoreng.
foto: Instagram/@machelwie
Selanjutnya, masak gorengan di dalam minyak panas menggunakan api kompor sedang. Bolak-balik hingga warnanya golden brown, kemudian tiriskan dan gorengan siap dinikmati. Lihat deh, gorengannya kelihatan renyah maksimal, kan?
foto: Instagram/@machelwie
Gimana, kalau kamu gemar makan gorengan, pasti ngiler dan nggak sabar ingin membuatnya juga di rumah, kan? Mengintip kolom komentar di video milik Instagram @machelwie yang sudah ditonton 171 ribu kali ini, tak sedikit warganet yang juga antusias buat bikin gorengan pakai trik ini, lho. Di sisi lain, ada pula yang membagikan trik lain.
"Sekedar share buat tim anti ribet kaya saya. Utk jamur enoki krispy saya biasa pake tepung siap saji sajiku bakwan, 1 bungkus dibagi 2 utk tepung basah & kering. Jadinya super krispi dan warnanya kuning keemasan. Uenak pool & gampang pokoknya ," jelas Instagram @3noooook.
"Kalau mau pake sendok trik nya 10 sendok terigu 5 sendok maizena 5 sendok tepung beras," ucap Instagram @arie.oneda.
"kukira pakai tepung bumbu serbaguna ala2 instan begitu sudah oke, rupanya belum paripurna," ungkap Instagram @h_frindh.
View this post on Instagram
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tak perlu tepung beras, ini trik bikin terong krispi renyah tahan lama dan tak menyerap banyak minyak
- Tanpa baking soda, ini trik bikin pisang goreng yang renyah tahan lama cuma tambah 2 bahan dapur
- Tanpa digoreng dua kali, ini trik bikin tahu isi gurih dan renyah seharian cuma tambah 3 bahan dapur
- Tanpa tepung beras, ini cara bikin bakwan yang garing dan nggak berminyak cukup tambah 1 bahan makanan
- Trik bikin adonan bakwan jagung sehat dan gurih tanpa tepung, cukup tambah 1 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas