Tanpa kulit buah, ini trik agar pohon jambu biji cepat berbunga dan berbuah lebat pakai 1 ampas dapur
Diperbarui 13 Nov 2023, 12:09 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2023, 13:00 WIB
Dilansir BrilioFood pada Senin (13/11), ampas dapur yang digunakan berasal dari kelapa. Lebih tepatnya, ampas kelapa yang sarinya sudah diperas untuk dijadikan santan. Nah, bekas sari atau ampas kelapa tersebut bisa dipakai sebagai pupuk yang bisa menyuburkan pohon jambu biji.
foto: YouTube/Earth Organic TV
-
Bermodal 3 limbah dapur, ini trik cepat melebatkan bunga dan buah pada pohon jambu air Hasil buah jadi melimpah.
-
Bukan pakai garam, ini trik merangsang pertumbuhan bunga pada pohon jambu air meski ditanam dalam pot Pohon jambu air bisa ditanam di lahan sempit, seperti pot atau polybag.
-
Hanya pakai 3 bahan dapur, ini trik suburkan pohon jambu air agar bunga dan buahnya tak mudah rontok Jika bunganya rontok, tentu pohon tersebut tidak bisa menghasilkan buah yang melimpah.
Nah, cara menggunakannya pun cukup mudah. Pertama-tama, keruk atau gemburkan dulu tanah di sekitar pohon jambu biji. Setelah itu, taburkan ampas kelapa secara merata, mengelilingi pohon jambu biji. Jika sudah, tutup atau pendam ampas kelapanya dengan tanah.
foto: YouTube/Earth Organic TV
Jadi ampas kelapa ini harus dipendam supaya mikroorganisme di dalam tanah bisa menyerap nutrisi dari ampas kelapa dengan baik. Selain itu, menanam ampas kelapa juga membantu mencegah datangnya semut, yang berpotensi jadi hama tanaman. Jika sudah, siram tanahnya dengan air.
"Penggunaan kompos ampas kelapa akan menyuburkan tanah karena bisa meningkatkan aktivitas mikroorganisme di dalam tanah yang baik untuk proses penyerapan nutrisi tanaman. Selain itu, kompos ampas kelapa bisa membuat tanaman berbunga dan berbuah lebat, sehingga cocok untuk dijadikan pupuk alami untuk tanaman yang menghasilkan buah," terang YouTube Earth Organic TV.
foto: YouTube/Earth Organic TV
Lebih lanjut, pemberian pupuk ampas kelapa ini tidak perlu dilakukan terlalu sering, ya. Cukup lakukan proses pemupukan ini selama 7-10 hari sekali. Dengan begitu, pohon jambu biji akan cepat berbunga dan menghasilkan banyak buah.
Unggahan tentang trik merawat pohon jambu biji ini sudah ditonton lebih dari 3.000 kali. Siapa sangka, banyak warganet yang merasa terbantu dengan adanya trik tersebut. Menilik kolom komentar, mereka lantas mengungkapkan terima kasih dan memberikan berbagai tanggapan lain.
"Tanam menanam sebaiknya memakai bahan organik. Salam Bumi Hijau," ungkap YouTube @sudanawayan5563.
"Terima kasih tipsnya bapak sudah saya praktekkan. Salam organik!!" papar YouTube @tiursibuea99.
"Kandungan nya apa pak krn sy klo butuh ampas kelapa mudah krn deket pasar...dan dr pengalaman bpk apakah tanamannya aman," tanya YouTube @kebunmini_terrace1989.
"Kandungan dari ampas kelapa adalah: nitrogen, fosfor, kalium, vitamin, ampas kelapa juga memiliki kandungan protein dan lemak yang tinggi... Dari pengalaman kami sih aman2 saja asal penggunaanya secukupnya dan jangan berlebihan," jawab pengunggah video, YouTube Earth Organic TV.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa micin atau air cucian beras, ini trik agar pohon petai cepat berbuah lebat dan tak mudah rontok
- Bukan cuma bawang, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan bebas hama dengan tambahan 1 jenis da
- Bukan diberi garam atau micin, ini trik agar tanaman anggur cepat berbuah lebat meski ditanam di pot
- Tak perlu garam atau air cucian beras, ini trik melebatkan pohon jeruk purut pakai 1 bahan dapur
- Tanpa garam atau air cucian beras, ini trik suburkan pohon pisang agar hasil buahnya lebih manis
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas