Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis
Meski nggak pakai irisan jahe, tapi aromanya tetap wangi dan tidak amis. |

Tapi nggak perlu khawatir kalau kamu tidak punya stok jahe di rumah. Karena ternyata ada cara lain memasak sarden agar tidak amis tanpa perlu irisan jahe. Cara ini ditunjukkan oleh pengguna YouTube Dapur RDA. Dalam video yang dilansir BrilioFood pada Rabu (10/5), siapkan terlebih dahulu dua buah mangkuk bersih untuk memisahkan ikan dan saus sarden.

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

foto: YouTube/Dapur RDA

Kemudian panaskan minyak goreng dalam wajan, lalu tumis irisan bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit. Aduk-aduk dan goreng hingga layu dan mengeluarkan aroma harum.

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

foto: YouTube/Dapur RDA

Kalau bumbu sudah cukup matang dan harum, masukkan saus sarden yang tadi sudah disiapkan. Masak dengan api kompor kecil dan selalu diaduk agar tidak gosong.

"Beri sedikit air matang, lalu masak hingga menyusut dan saus mengental," jelasnya.

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

foto: YouTube/Dapur RDA

Jangan lupa tambahkan bumbu seperti garam dan kaldu bubuk ke dalamnya, lalu aduk hingga merata. Jika saus sudah mengental, baru masukkan ikan yang di mangkuk satu tadi.

"Aduk perlahan agar ikan sarden tidak hancur. Dengan cara ini, dijamin nggak ada lagi tuh bau amisnya," ungkapnya lebih lanjut.

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

foto: YouTube/Dapur RDA

Agar tampilannya lebih menarik, tambahkan irisan daun bawang lalu masak sarden hingga mendidih. Setelah mendidih, matikan kompor dan sarden pun siap untuk disajikan.

Tanpa irisan jahe, ini trik masak sarden agar semakin nikmat dan antiamis

foto: YouTube/Dapur RDA

Video milik YouTube Dapur RDA ini pun menyita perhatian warganet. Semenjak diunggah pada Agustus 2022, video ini sudah ditonton sebanyak 11,2 ribu kali. Nggak cuma itu, video ini pun disukai oleh beberapa akun YouTube lainnya.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya