Tanpa diulek, ini trik bikin sambal hijau ala rumah makan padang yang warnanya cerah dan tak pahit
Diperbarui 19 Okt 2023, 10:29 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2023, 12:00 WIB
Brilio.net - Sambal hijau merupakan salah satu menu yang kerap disajikan di rumah makan padang. Cita rasa sambal hijau ini terkenal pedas dan gurih, cocok jadi pelengkap rendang maupun dendeng balado.
Cara membuat sambal hijau pada dasarnya nggak jauh beda dengan sambal lainnya. Bedanya adalah penggunaan bahan sambal yang didominasi warna hijau. Misalnya pakai cabai rawit hijau, cabai besar hijau, hingga tomat hijau.
-
Bahan tak direbus dulu, begini cara bikin sambal hijau ala masakan Padang warna cantik dan antipahit Biar tetap lezat disantap.
-
Trik bikin sambal hijau ala rumah makan Padang, hasilnya antilangu dan warnanya cerah sempurna Supaya hasil sambal ijo tetap enak alias tidak zonk~
-
Trik bikin sambal merah ala rumah makan padang yang pedas, berwarna cerah, dan antipahit Sambal merah biasanya lebih pedas dibanding sambal hijau.
Semua bahan sambal kemudian direbus agar sambal hijau yang dihasilkan tidak terasa langu. Setelah direbus beberapa saat, semua bahan langsung diulek sampai halus.
Namun, nggak harus selalu diulek, karena ternyata ada cara lain bikin sambal hijau ala padang yang lebih praktis. Cara tersebut ditunjukkan oleh pengguna YouTube mami cinta, dikutip BrilioFood pada Kamis (19/10).
"Resep sambal ijo khas Padang enak tahan lama tidak hitam dan tidak pahit," tulisnya di keterangan video.
Menarik Ditiru, Nih~
Pertama, cuci bersih semua bahan sambal yang akan dipakai. Dalam videonya, tampak warganet satu ini memakai 500 gr cabai hijau keriting dan 300 gr tomat hijau. Kalau sudah, tiriskan.
foto: YouTube/mami cinta
Setelah itu, masukkan tomat dan cabai ke dalam minyak goreng panas. Nggak perlu digoreng terlalu lama, cukup sampai kedua bahan ini tampak layu saja.
"Nggak usah terlalu lama biar warna cabai akan tetap berwarna hijau, ya," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/mami cinta
Nggak cuma itu, menurutnya, cabai yang digoreng terlalu lama juga akan membuat rasa sambal hijau jadi pahit. Oleh karena itu, jika cabai dan tomat sudah tampak layu, langsung angkat.
Masukkan kedua bahan tersebut ke wadah. Tambahkan 10 siung bawang merah, 1 sdm garam, dan 1 sdm penyedap rasa, lalu haluskan semua bahan. Bukan pakai ulekan, warganet satu ini cuma mengandalkan spatula berbahan stainless steel.
"Tumbuk pakai gini aja karena semua bahan kan sudah empuk, jadinya mudah nyacahnya. Lakukan sampai tekstur sambal yang diinginkan," ucapnya.
foto: YouTube/mami cinta
Jangan langsung disajikan jika sambal hijau sudah jadi, karena masih ada satu langkah lagi. Siram sambal dengan minyak goreng panas.
"Setelah disiram kita aduk hingga tercampur rata, ya," ujarnya.
foto: YouTube/mami cinta
Sambal hijau siap dikonsumsi. Kalau nggak habis sekali waktu, sisa sambal hijau bisa disimpan di wadah kedap udara untuk dijadikan stok.
foto: YouTube/mami cinta
Tertarik untuk mencoba?
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa cuka atau sitrun, ini trik bersihkan noda gosong di pantat panci pakai tambahan 1 bahan minuman
- Jarang diketahui, ini trik jitu memilih bawang merah yang beraroma lebih wangi dan rasanya enak
- Jangan hanya ditaburi garam, ini trik merebus jagung agar empuk dan rasa manis alaminya tak hilang
- Cara mencuci lap dapur tanpa sitrun dan sabun cuci piring, ampuh pakai 2 bahan dapur
- Bukan direbus kopi, ini cara basmi bau tak sedap pada jengkol pakai 2 bumbu dapur dalam 12 menit
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas