Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak
Tidak melalui proses dua kali memasak. |

Untuk menyiasatinya, kamu bisa meniru resep tahu isi yang dibagikan oleh pengguna YouTube Mheilanies' kitchen. Tampak dalam video unggahannya, ia sama sekali tidak menumis bahan isian tahu. Meski begitu, tahu isi yang dihasilkan tetap tampak menggiurkan, lho.

Caranya, cuci bersih berbagai jenis sayuran yang mau dipakai. Dalam video, tampak warganet satu ini memakai kol, wortel, tauge, dan daun bawang.

"Kalau udah bersih, tinggal iris tipis-tipis semua sayurannya," ujarnya dikutip BrilioFood dari YouTube Mheilanies's kitchen pada Senin (23/10).

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Satukan semua irisan sayur di dalam wadah. Agar rasanya enak dan gurih, tambahkan ulekan bawang merah dan bawang putih, 1 sdt kaldu jamur, 2 sdt garam, 1 sdt lada bubuk, dan 1 sdt ketumbar bubuk. Lalu aduk-aduk semua bahan pakai tangan kosong.

"Diremat-remat supaya tercampur rata. Kalau biasanya kan ditumis ini aku mau pakai cara ini aja yang lebih praktis," ungkapnya lebih lanjut.

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Iya, bahan isian ini nggak perlu ditumis lagi. Jika sudah tercampur sempurna, bahan isian bisa langsung dimasukkan ke tahu yang sudah dikorek sebelumnya.

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Di sisi lain, siapkan juga adonan tepung tahu isi. Campurkan 10 sdm tepung terigu, 3 sdm tepung beras, dan air secukupnya di dalam mangkuk. Aduk-aduk sampai nggak ada tepung yang masih bergerindil.

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Selanjutnya, masukkan satu per satu tahu ke dalam adonan tepung. Kalau sudah terbalut sempurna, masukkan tahu ke dalam minyak goreng panas. Goreng tahu sampai matang dan berwarna kecokelatan.

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Angkat tahu isi jika sudah matang dan berwarna kecokelatan. Tiriskan beberapa saat sampai minyaknya turun semua. Kalau sudah, tahu isi siap untuk disajikan.

Tanpa ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar gurih dan nggak menyerap banyak minyak

foto: YouTube/Mheilanies's kitchen

Cara membuat tahu isi pakai resep ini terlihat lebih praktis, kan? Penggunaan gas juga lebih hemat karena tidak melalui proses dua kali memasak. Tertarik untuk menirunya di rumah?

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya