Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur

Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur
TikTok/@dapur_mamike22

Brilio.net - Ada banyak bahan dapur yang dapat disulap jadi camilan krispi lezat, contohnya tahu. Tahu krispi bukan hanya bisa disantap sebagai camilan, tapi juga lauk pendamping nasi, lho. Kamu bisa membuat adonannya dari racikan tepung dan bumbu andalan masing-masing.

Umumnya, tahu krispi dicampurkan dengan adonan tepung terigu. Tetapi, banyak orang masih gagal membuat adonannya jadi keriting dan renyah usai digorengjika hanya pakai tepung terigu. Makanya banyak yang memilih menambahkan jenis tepung lain seperti tepung beras.

Namun, kalau kamu nggak punya stok tepung beras di rumah, trik dari pengguna akun TikTok @dapur_mamike22 bisa kamu praktikkan di rumah. Usut punya usut, alih-alih pakai tepung beras, kamu cuma mengandalkan dua bahan dapur untuk mempraktikkan trik ini.

Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@dapur_mamike22

Sebelum masuk ke triknya, siapkan dulu wadah berisi bumbu-bumbu seperti 1 sdt kaldu bubuk, 1 sdt garam, dan 1 sdt bawang putih bubuk. Larutkan semua bumbu tersebut dengan air. Setelah itu, siapkan potongan tahu dan rendam di dalam air bumbu.

Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@dapur_mamike22

Pemilik akun TikTok @dapur_mamike22 menjelaskan, tahu dapat dibiarkan terendam di air bumbu selama 30 menit. Kamu juga bisa menutup wadah berisi tahu yang tengah direndam tersebut supaya tahu tetap segar dan tak mudah oksidasi.

Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@dapur_mamike22

Selagi menunggu tahu direndam, kamu bisa meracik adonan tepungnya. Masukkan 250 gr tepung terigu protein sedang dan 1 sdt baking powder. Yup, itulah dua bahan inti untuk mempraktikkan trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah.

Tambahkan juga 1 sdt kaldu ayam, lalu aduk rata. Sisihkan sedikit bagian dari racikan tepung tersebut ke wadah lain untuk dibuat jadi adonan basah.

"Ambil 2 centong, kurang lebih 100 gram, tambah air secukupnya, aduk-aduk rata," tegas pemilik akun TikTok @dapur_mamike22, dikutip BrilioFood pada Rabu (28/8).

Tanpa ditambah tepung beras, ini trik goreng tahu agar adonan keriting dan renyah pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@dapur_mamike22

Usai tahu direndam 30 menit, baru tiriskan dan campurkan dengan adonan tepung. Semula, celupkan dulu tahu ke adonan basah, baru letakkan ke adonan kering. Lakukan proses tersebut sebanyak 2 kali, supaya tahu krispi bisa lebih keriting nantinya.

Jika tahu sudah diselimuti tepung secara merata, baru goreng di minyak panas menggunakan api kompor sedang. Tunggu sampai kecokelatan, lalu angkat dan tiriskan tahu.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya