Tanpa ditaburi baking soda, ini cara cuci lap dapur dekil berjamur cukup pakai 2 bahan sederhana
Diperbarui 23 Feb 2024, 10:47 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2024, 16:00 WIB
Brilio.net - Lap dapur sering terpapar noda dari sisa bahan makanan, sehingga kondisinya mudah berubah jadi dekil atau bahkan berjamur. Hal ini juga membuat lap dapur jadi kaku dan bau tengik. Banyak orang lantas memilih membuang lap dapur jika kondisinya sudah sangat kotor, karena dianggap tak dapat dicuci lagi.
Padahal, lap dapur yang dekil dan berjamur masih bisa dicuci sampai kinclong kalau tahu caranya. Air keran dan detergen saja terkadang memang belum cukup ampuh untuk membasmi noda pada lap dapur, makanya banyak orang memanfaatkan bahan lain, misalnya baking soda, sitrun atau citric acid, garam, dan lain sebagainya.
-
15 Cara membersihkan lap dapur dekil pakai bahan sederhana, warnanya kinclong seperti baru lagi Kotoran yang menempel di lap dapur nggak cuma bikin tampilannya jadi kusam, tapi juga tak jarang menimbulkan bau tengik yang menyengat.
-
Tanpa garam atau soda kue, cara bersihkan lap dapur dekil dan bau tengik pakai tambahan 2 bahan dapur Lap dapur juga perlu dibersihkan secara rutin agar kondisinya tetap higienis.
-
Tanpa disikat, ini trik mencuci lap dapur dekil agar kinclong lagi cuma pakai 2 bahan dapur Lap dapur harus sering dicuci karena sering terkena berbagai noda di dapur,
Tetapi, berbeda dengan warganet di akun TikTok @juliaaaajup, wanita ini punya cara cuci lap dapur lain yang jauh lebih sederhana, tapi nggak kalah efektif untuk mengusir noda dekil dan jamur membandel. Warganet akrab disapa Julia ini mengatakan, ia hanya butuh dua bahan sederhana untuk mempraktikkan cara cuci lap dapur ini.
Menarik Ditiru, Nih~
Caramencuci lap dapur dekil berjamur.
Pertama, letakkan lap dapur yang sudah dekil dan berjamur di dalam baskom. Kemudian, tuangkan sabun, baik detergen ataupun sabun cuci piring secukupnya. Lantas, campurkan dengan satu bahan lagi, yaitu air panas. Pastikan air panasnya baru saja mendidih usai direbus di atas kompor.
Yup, detergen atau sabun cuci piring dan air panas inilah yang jadi bahan utama untuk mempraktikkan cara cuci lap dapur ini.
foto: TikTok/@juliaaaajup
Selanjutnya, aduk sebentar dan diamkan kurang lebih selama 15 sampai 30 menit agar sabun dan air panas bekerja secara maksimal melunturkan noda. Usai didiamkan, sikat sedikit lap dapurnya kalau masih ada noda tersisa.
"Entar dia bakar rontok sendiri kayak gini kotorannya," tegas Julia, dikutip BrilioFood dari TikTok @juliaaaajup pada Jumat (23/2).
foto: TikTok/@juliaaaajup
Terakhir, bilas lap dapur dengan air bersih sampai tak ada lagi sisa sabun. Peras dan jemur sampai kering. Dijamin, noda dan jamur yang membuatnya terlihat dekil sudah benar-benar hilang kalau mempraktikkan cara cuci lap dapur ini.
foto: TikTok/@juliaaaajup
Gimana, gampang banget kan cara cuci lap dapur dekil berjamur ini? Mengintip unggahan TikTok @juliaaaajup, memang belum banyak warganet meninggalkan komentar, tapi video ini sudah ditonton lebih dari 23 ribu kali.
@juliaaaajup Membalas @yuliapdp serbet noda jamuran yang ini bun? #pembersihnoda #penghilangnoda #unikleenpembersihnoda suara asli - Juliapuspa
Cara mengobati kulit yang terkena air panas dengan bahan dapur.
Kecelakaan saat berkegiatan di dapur bisa saja terjadi, seperti tumpahnya air panas dan mengenai kulit. Ada sejumlah pertolongan pertama menggunakan bahan dapur dapat kamu praktikkan buat meredakan cedera akibat terkena air panas.
1. Air dingin.
Secepat mungkin setelah terbakar, rendam area yang terkena dengan air dingin selama sekitar 10-15 menit. Ini dapat membantu mengurangi rasa sakit dan mencegah kerusakan lebih lanjut pada kulit.
2. Lidah buaya.
Gel lidah buaya dikenal memiliki sifat pendinginan dan dapat membantu mengurangi rasa sakit serta peradangan. Kamu dapat memotong sebagian gel lidah buaya dan mengoleskannya langsung ke area yang terkena.
3. Yoghurt.
Yoghurt dingin juga dapat membantu mengurangi sensasi terbakar pada kulit. Oleskan yoghurt dingin secara langsung ke area yang terkena dan biarkan beberapa saat sebelum membilasnya.
4. Madu.
Madu memiliki sifat antimikroba dan dapat membantu dalam proses penyembuhan kulit. Kamu bisa mengoleskan lapisan tipis madu pada area yang terkena setelah membilasnya dengan air dingin.
5. Minyak zaitun.
Minyak zaitun memiliki sifat pelembap alami dan dapat membantu dalam penyembuhan kulit. Oleskan secara lembut ke area yang terkena setelah membersihkannya dengan air dingin.
6. Larutan putih telur.
Kamu juga dapat menggunakan putih telur sebagai bahan alami untuk membantu mendinginkan kulit yang terbakar. Oleskan putih telur pada area yang terkena dan biarkan mengering sebelum membilasnya dengan air dingin.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan dicampur sabun cuci piring, emak-emak ini punya trik mengepel lantai agar kesat dan kinclong
- Tak perlu disikat, ini trik mencuci bantal dekil jadi kinclong dan wangi ditambah 2 bahan dapur
- Tanpa dicuci, ini trik bersihkan noda deodoran di ketiak baju cukup tambah 3 bahan dapur
- Cukup tambah 1 bumbu dapur, begini trik memperbanyak detergen cuci baju cair hingga empat kali lipat
- Nggak perlu dicuci, ini trik praktis hilangkan bau tak sedap di sepatu pakai 1 ampas dapur
- Bukan ditambah garam, ini trik mengepel lantai agar kesat dan bebas bau cukup tambah 1 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas