Tanpa direndam dulu, ini trik mengempukkan jengkol agar hemat gas dan tak alot meski sudah dingin
Diperbarui 21 Des 2023, 09:00 WIB
Diterbitkan 21 Des 2023, 16:01 WIB
Dilansir BrilioFood dari TikTok @milamazil pada Kamis (21/12), dia mengaku tidak merendam jengkol selama berhari-hari. Namun supaya lebih empuk, ada dua teknik memasak yang diterapkan, yakni goreng dan rebus. Yup, jadi jengkol akan dimasak selama dua kali dengan durasi yang singkat, sehingga lebih hemat gas.
foto: TikTok/@milamazil
-
Trik merebus jengkol agar hemat gas dan cepat empuk, cuma butuh 12 menit Bagi sejumlah penggemar jengkol, tekstur empuknya sering dianggap mirip daging.
-
Trik merebus jengkol agar cepat empuk dan tidak bau dalam waktu 10 menit, lebih hemat gas Trik ini memanfaatkan bahan dapur.
-
Cepat empuk dalam 5 menit, begini cara merebus jengkol meski tanpa panci presto Jengkol yang berkualitas akan lebih empuk jika diolah dengan benar.
Untuk prosesnya lebih jelas, cukup siapkan jengkol yang sudah dikupas dan dibersihkan. Setelah itu, potong-potong sesuai selera. Dalam video tersebut, dia membagi 1 buah jengkol jadi dua bagian. Lalu dia memotong setiap bagiannya jadi dua.
Selanjutnya, siapkan wajan dan isi dengan minyak secukupnya. Nyalakan api kompor dan panaskan minyak dengan api sedang. Jika minyak sudah panas, langsung masukkan jengkol yang sudah dipotong-potong tadi.
foto: TikTok/@milamazil
Di tahap ini, kamu cukup menggoreng jengkol sampai setengah matang saja. Dan sebaiknya gunakan api kecil agar jengkol bisa empuk sampai ke bagian dalam. Sembari digoreng, aduk sesekali dengan spatula agar matang merata.
Jika dirasa sudah setengah matang, langsung tiriskan jengkol dan matikan api kompor. Kamu cukup memindahkan minyak bekas penggorengan tadi dan biarkan jengkol tetap di atas wajan. Setelah itu, tuang air secukupnya sampai jengkol terendam.
foto: TikTok/@milamazil
Barulah kemudian nyalakan lagi api kompor dengan volume kecil. Lalu rebus sampai airnya mendidih. Setelah mendidih, terus rebus jengkolnya selama beberapa menit saja agar semakin empuk dan kenyal. Jika sudah, matikan api kompor dan tiriskan. Nah, jengkol ini pun siap diolah dengan berbagai macam bumbu. Dijamin empuk dan kenyal tahan lama.
"Sampai malam pun tetap empuk, nggak alot," ujar TikTok @milamazil.
foto: TikTok/@milamazil
Unggahan tentang trik mengempukkan jengkol ini sudah ditonton lebih dari 25 ribu kali. Sejak diunggah pada Maret lalu, ada banyak pengguna TikTok lain yang tertarik. Bahkan melalui kolom komentar, tidak sedikit juga yang mengaku baru tahu trik ini dan lantas mengungkapkan terima kasih karena mendapat ilmu baru yang bermanfaat.
@milamazil sampe malam pum ttp empuk ga alor #VideoMasakmasak #masakansimple #MenuMasakanSimple #InspirasiMasakan suara asli - MAMNUN 2 - MAMBRUUT OFFICIAL
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan direbus dulu, begini cara bikin jengkol goreng tetap empuk seharian meski sudah dingin
- Jangan cuma direbus pakai kopi, ini trik ampuh hilangkan bau tak sedap jengkol dengan 2 bahan dapur
- Cukup pakai 1 bahan, ini trik menggoreng jengkol agar empuk dan tak bau meski disimpan berhari-hari
- Tanpa kopi dan garam, ini trik merebus jengkol agar makin empuk dan bebas bau pakai 1 bahan dapur
- Bukan direbus kopi, ini cara basmi bau tak sedap pada jengkol pakai 2 bumbu dapur dalam 12 menit
- Cukup 12 menit, begini cara merebus jengkol agar cepat empuk dan tidak bau walau tanpa rempah
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas