Tanpa dimasukkan kulkas, ini cara menyimpan jengkol mentah supaya awet hingga 4 bulan
Diperbarui 26 Mar 2023, 09:31 WIB
Diterbitkan 26 Mar 2023, 09:33 WIB
Cari tanah yang tampak bersih di sekitar rumah. Gali tanah dengan kedalaman sesuai jengkol yang akan disimpan di dalamnya.
“Kalau aku pakai 20-30 cm kedalaman tanahnya untuk menjadikan jengkol sepi,” ujarnya.
-
Tanpa bahan tambahan, ini cara menyimpan jengkol biar awet sampai 1 tahun Jengkol dikenal unik karena punya aroma menyengat.
-
Bukan direbus dulu, begini cara bikin jengkol goreng tetap empuk seharian meski sudah dingin Karena merebus jengkol harus menggunakan trik tersendiri~
-
Trik menggoreng jengkol agar tetap empuk meski sudah dingin Tips menggoreng jengkol dengan tambahan satu bahan agar tetap empuk meski sudah dingin.
foto: YouTube/MANGYONOcom TV
Lalu masukkan pasir secukupnya ke dalam dasar galian tanah. Ratakan menggunakan tangan agar permukaannya merata. Selanjutnya, masukkan jengkol ke dalamnya.
“Ini jengkol yang sudah tua yang cocok buat sepi,” ucapnya.
foto: YouTube/MANGYONOcom TV
Setelah itu, timbun kembali jengkol dengan pasir di atasnya. Pastikan kamu selalu menjaga kelembapan dari pasir tersebut dengan menyiramnya setiap hari.
“Lama penguburan ini nggak ada batas waktu, bisa 3 hari, 14 hari, sebulan, sampai 4 bulan,” jelasnya lebih lanjut.
foto: YouTube/MANGYONOcom TV
Saat akan diolah, keluarkan satu per satu jengkol yang dikubur. Tampak jengkol pun masih terlihat segar dan malah ukurannya semakin membesar.
“Ukuran jengkol sepi ini bisa 3 kali lipat dibandingkan jengkol biasanya,” ungkapnya.
foto: YouTube/MANGYONOcom TV
Gimana, baru tahu kan cara menyimpan jengkol dengan cara seperti ini? Kalau penasaran, langsung saja coba trik ini saat menyimpan stok jengkolmu, ya. Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube MANGYONOcom TV, banyak warganet yang antusias dengan trik ini, lho. Unggahan ini juga sudah ditonton sampai 30 ribu kali.
“Ku juga kaya gitu di kampung jaman dulu .dipendem tanah biar awet .nanti jengkol nya gde2 malah lebih enak empuk.di goreng Mak nyus nikmat,” tulis akun YouTube Sanaya Sami.
“Mantap ma kasih ilmunya.. ,” ujar akun YouTube Londo Jenar.
“Ilmu yg bermanfaat sekali om. Semoga sehat dan sukses selalu, salam dari sahabat baru om,” sahuta akun YouTube Nabilla Shiiifa.
“Mksh resepnya,” ucap akun YouTube Mpo Emon 26.
“Ok mau nyoba,” timpal akun YouTube Fredi Yoga.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan langsung digigit, begini trik makan cupcake tanpa belepotan
- Jangan dibuang, begini cara menyulap kue bantat jadi empuk dan enak kembali
- Pria ini tunjukkan fungsi antimainstream pompa galon, bermanfaat buat pengusaha mikro frozen food
- Tanpa oven, begini trik membuat pizza yang enak dan dijamin matang sempurna
- 7 Cara membuat creme brulee viral yang lembut tanpa menggunakan oven, dijamin antigagal
- Hanya dengan tiga bahan, ini cara basmi kerak membandel di kompor agar kinclong lagi bak masih baru
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas