Tanpa dikuras dulu, ini cara bersihkan bak mandi berpasir cuma pakai 1 sampah dapur
Diperbarui 7 Jun 2024, 10:48 WIB
Diterbitkan 7 Jun 2024, 13:00 WIB
Brilio.net - Kondisi bak mandi yang bersih bisa memengaruhi kualitas air yang ditampung. Bukan tanpa sebab, bak mandi kotor cenderung membuat air yang ditampung juga keruh. Terlebih jika kotorannya berasal dari pasir yang menumpuk di dasar bak mandi. Tak hanya bikin tampilan bak mandi jati kotor, air dalam bak juga terasa tidak higienis saat digunakan.
Pada dasarnya, bak mandi berpasir memang kerap jadi masalah umum yang dialami banyak orang, terutama yang tinggal di daerah dekat pantai atau tempat berdebu. Oleh sebab itu, bak mandi harus rutin dibersihkan jika sudah mulai berpasir. Jika tidak, kotoran pasir yang menumpuk di dasar bak mandi dapat menyebabkan risiko kesehatan atau bahkan merusak peralatan mandi, lho.
-
Tanpa digosok kuat, ini cara membersihkan kerak hitam bak mandi pakai tambahan 1 bahan dapur Jangan digosok kuat, bisa bikin permukaan bak mandi plastik rusak.
-
Tak perlu disikat, ini cara cepat bersihkan kerak di dasar bak kamar mandi cuma tambah 1 bahan dapur Nggak perlu tenaga ekstra buat bersihin kamar mandi.
-
Tanpa disikat, cara bersihkan kerak kuning di bak mandi agar kinclong kesat cuma tambah 1 bahan dapur Caranya simpel, tak perlu mengeluarkan tenaga ekstra.
Lantas untuk menghilangkan pasir di dasar bak mandi, sejumlah orang biasanya akan menguras air di dalamnya hingga habis. Hal ini dilakukan supaya pasir yang mengendap bisa dibersihkan dengan mudah. Meskipun tetap saja, butuh tenaga ekstra untuk mengeluarkan pasir-pasir tersebut dari dasar bak mandi.
Padahal tahu nggak sih? Ada metode yang lebih mudah dalam membersihkan bak mandi berpasir tanpa harus dikuras terlebih dahulu. Seorang pengguna YouTube HanLauw pernah menerapkan hal tersebut melalui salah satu video yang diunggah. Bakan pakai alat khusus, dia mengaku hanya mengandalkan satu sampah dapur untuk membersihkan pasir di dalam bak mandi tersebut.
Dilansir BrilioFood pada Jumat (7/6), sampah dapur yang dimaksud adalah botol kemasan plastik. Jadi botol ini akan dipakai sebagai pompa untuk mengambil pasir yang mengendap di bagian bawah bak mandi. Dengan begitu, air bisa kembali bersih dan higienis.
Cara pakainya pun cukup mudah. Pertama-tama, buat lubang di bagian tutup botol. Jika ingin lebih mudah, kamu bisa menggunakan botol bekas yang memiliki tutup runcing dan berlubang. Dengan begitu, kamu nggak perlu repot melubangi bagian tutupnya.
Selanjutnya, pastikan botol dalam kondisi kosong. Lalu remas hingga udara di dalam botol sedikit habis. Barulah kemudian masukkan botol ini ke dalam bak mandi (dalam kondisi masih diremas agar air tidak langsung masuk).
foto: YouTube/HanLauw
Di tahap ini, langsung arahkan ujung botol ke dasar bak mandi yang berpasir. Lalu renggangkan botol sedikit agar pasir dasar bak mandi bisa tersedot ke dalam botol. Nah, lakukan proses ini secara hati-hati ke dasar bak mandi yang berpasir.
Jika dirasa pasir dalam botol sudah penuh, keluarkan dari bak mandi. Setelah itu, buang pasirnya dari dalam botol. Barulah kemudian remas dan masukkan lagi ke dalam bak mandi hingga benar-benar bersih. Dengan begitu, bak mandi jadi lebih kinclong dan lebih higienis saat digunakan kembali.
foto: YouTube/HanLauw
Gimana? Cukup mudah, bukan? Selain praktis, cara ini cenderung cepat dan hemat air. Kamu tak perlu membuang-buang air hanya untuk menguras dan membersihkan pasir yang menumpuk di dasar bak mandi. Dan nggak cuma pasir, metode tersebut juga bisa kamu praktikkan untuk membersihkan kerikil atau batu kecil di dasar bak mandi.
(brl/wen)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa amplas dan sitrun, bapak-bapak ini punya trik basmi karat di knalpot motor pakai 2 bahan dapur
- Trik bersihkan lantai kamar mandi berkerak kuning agar autokesat, bikin mandi jadi lebih nyaman
- Jangan asal pilih yang putih, begini cara bedakan telur ayam kampung asli dan palsu agar tak terkecoh
- Trik bersihkan sol sepatu menguning, sekali coba dijamin auto kinclong tanpa bantuan laundry
- Tanpa disikat pasta gigi, begini trik hilangkan jamur hitam di karet pintu kulkas pakai 2 bahan dapur
- Cara jitu bersihkan kerak gosong di panci stainless ini antimainstream tanpa khawatir tergores
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas