Tanpa digosok amplas, ini cara hilangkan noda karat pada kunci cuma pakai 2 bahan dapur

Tanpa digosok amplas, ini cara hilangkan noda karat pada kunci cuma pakai 2 bahan dapur
foto: YouTube/Home Tips

Brilio.net - Kunci umumnya punya tekstur kokoh karena terbuat dari logam. Namun, seperti peralatan dari logam lainnya, kunci yang sudah lama digunakan juga berisiko karatan. Karat pada kunci bisa muncul karena sering terpapar air ataupun suhu lembap.

Noda karat memang sulit dibersihkan. Makanya banyak orang memilih menggosoknya dengan kertas amplas, karena alat satu ini punya tekstur kasar, sehingga ampuh melunturkan karat membandel. Tetapi, kalau nggak ingin pakai amplas, jangan khawatir karena ada sejumlah bahan dapur yang bisa kamu manfaatkan, lho.

Cara hilangkan noda karat pada kunci dengan bahan-bahan dapur ini sempat dibagikan oleh pengguna akun YouTube Home Tips. Usut punya usut, cara ini nggak kalah ampuh untuk mengusir noda karat pada kunci.

Cara membersihkan karat pada kunci.

Sebelum masuk ke caranya, siapkan dulu wadah atau mangkuk untuk meletakkan kunci yang ingin dibersihkan. Kemudian, siram kunci dengan cuka sampai terendam sempurna. Yup, cuka ini jadi bahan dapur pertama untuk mempraktikkan cara hilangkan noda karat pada kunci.

Setelah kunci terendam sempurna dengan cuka, lantas diamkan selama beberapa jam.

"It is best to leave rusty items in vinegar for 24 hours (Durasi terbaik untuk merendam peralatan berkarat di cuka itu selama 24 jam)," tutur pemilik akun YouTube Home Tips, dikutip BrilioFood pada Senin (3/6).

Usai direndam, baru gosok kunci tersebut dengan sikat gigi bekas. Di proses ini, jangan lupa gunakan sarung tangan ya, supaya tak berisiko bikin kulitmu iritasi.

Tanpa digosok amplas, ini cara hilangkan noda karat pada kunci cuma pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Home Tips

Setelah disikat dan semua noda karatnya hilang, langsung netralkan kembali kunci tersebut dengan merendamnya di dalam racikan air hangat dan baking soda. Nah, baking soda inilah bahan dapur kedua yang diperlukan dalam cara ini.

Cukup rendam kunci di dalam larutan baking soda selama beberapa menit sekadar untuk menghilangkan kadar asam dari cuka. Terakhir, bilas dan keringkan kunci dengan handuk atau kain bersih.

Tanpa digosok amplas, ini cara hilangkan noda karat pada kunci cuma pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Home Tips

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya