Tanpa diberi tepung, begini cara menggoreng bawang merah agar renyahnya awet hingga 6 bulan

Tanpa diberi tepung, begini cara menggoreng bawang merah agar renyahnya awet hingga 6 bulan
Gurihnya Bikin Nagih~ |

Pertama-tama, kupas dulu bawang merah sampai benar-benar bersih. Selanjutnya, pemilik akun YouTube Miss NN mencuci semua bawang merah yang sudah dikupas biar tak ada sisa tanah ataupun kotoran yang menempel. Setelah itu, bawang merah bisa ditiriskan.

"Kupasnya harus sampai bersih yang (kulit) merah-merahnya itu, kalau misalkan nggak bersih, hasil gorengannya nggak krispi," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube/Miss NN pada Jumat (18/8).

Tanpa diberi tepung, begini cara menggoreng bawang merah agar renyahnya awet hingga 6 bulan

foto: YouTube/Miss NN

Bawang merah pun bisa langsung diiris tipis dengan berbagai cara, baik manual pakai pisau, alat kupas khusus, atau chopper. Usai diiris, bawang merah bisa diberi cuka sedikit saja. Warganet yang akrab disapa Miss NN ini menjelaskan jika cuka bisa membantu tekstur bawang merah lebih renyah usai digoreng.

Tanpa diberi tepung, begini cara menggoreng bawang merah agar renyahnya awet hingga 6 bulan

foto: YouTube/Miss NN

Setelah itu, bilas lagi bawang merah menggunakan air bersih untuk menghilangkan sisa cuka biar bawang goreng tak berasa asam nantinya. Lalu, tiriskan dan bumbui bawang merah dengan garam secukupnya. Kemudian, bawang merah pun siap digoreng di dalam minyak panas sambil sesekali diaduk hingga kecokelatan.

Jika sudah kecokelatan, langsung angkat bawang merah goreng dan tiriskan. Miss NN menjelaskan, usai ditiriskan pakai saringan, bawang goreng bisa diletakkan di atas kertas minyak atau pakai alat peniris minyak khusus supaya sisa minyaknya benar-benar hilang. Terakhir, simpan bawang merah goreng di plastik atau toples kedap udara agar awet 6 bulan.

Tanpa diberi tepung, begini cara menggoreng bawang merah agar renyahnya awet hingga 6 bulan

foto: YouTube/Miss NN

Gimana, kalau kamu punya trik lain atau tertarik mencoba olahan bawang merah goreng versi pemilik akun YouTube Miss NN? Mengintip kolom komentarnya, tak sedikit warganet yang antusias dengan resep bawang merah goreng ini, lho. Video ini juga sudah ditonton lebih dari 62 ribu kali.

"Terimakasih miss, sangat inspiratif.. semoga cita2ku bisa membantu para tetangga lewat bawang goreng bisa terwujud," ujar YouTube @wildahamalina4522.

"Wah ternyata gini cara goreng bawang biar nggak melempem trimakasih bunda sudah berbagi resepi," imbuh YouTube @julianchi30.

"Sedikit saran. Kalok udh digiling jangan dibasuh lagi soalnya baunyatuh ilang udah gak bau bawang lagi kalo gadibasuh lagi baunya jauh lebih wangi," jelas YouTube @agungajjah601.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya