Tanpa diberi tepung atau cuka, ini trik menghilangkan lapisan lilin pada anggur
Diperbarui 22 Nov 2023, 14:53 WIB
Diterbitkan 20 Nov 2023, 16:00 WIB
Biasanya, orang-orang memilih membersihkan lapisan lilin pada anggur dengan merendamnya di dalam air larutan cuka ataupun mengaduknya bersama tepung. Namun, kalau kamu tak punya stok kedua bahan tersebut di rumah, jangan khawatir dulu, karena masih ada satu trik lagi yang jauh lebih simpel.
Kamu bisa meniru sebuah trik yang dibagikan seorang warganet bernama Bunda Pintar. Di salah satu video YouTubenya, ia membagikan cara bagaimana mencuci anggur yang benar-benar bersih dan terbebas dari lapisan lilin.
-
Bukan dibilas dengan air, begini trik menghilangkan lapisan lilin pada anggur Menurut ahli nutrisi di Bangalore, Dr. Anju Sood, lilin yang digunakan untuk mengawetkan buah dapat merusak sistem pencernaan.
-
Tak perlu tepung atau garam, ini trik bersihkan lapisan lilin pada anggur dengan 3 bahan dapur Anggur kaya akan nutrisi yang bisa meningkatkan imun.
-
Tak perlu baking soda dan cuka, begini cara bersihkan lapisan lilin anggur pakai 2 bahan dapur Lapisan putih pada anggur ini pengawet. Jika dikonsumsi terlalu sering, bisa memberikan efek tidak baik pada tubuh.
Dilansir BrilioFood pada Senin (20/11), dalam video tersebut, Bunda Pintar sengaja menggunakan dua bungkus anggur untuk membandingkan hasil anggur yang dicuci dengan cara biasa dan yang menggunakan trik khusus.
"Ini saya sudah siapkan dua pack anggur untuk dijadikan perbandingan antara anggur yang masih ada lilinnya dan anggur yang sudah bersih nantinya," ujarnya.
foto: YouTube/Bunda Pintar
Satu bungkus anggur dimasukkan ke dalam mangkuk, lalu ia cuci dengan cara seperti biasa. Yaitu dengan membilas anggur di bawah air yang mengalir. Anggur digosok-gosok berulang kali, dengan tujuan untuk menghilangkan lapisan lilinnya. Sayangnya, saat ditiriskan, lapisan lilin yang berwarna putih masih menempel di permukaan anggur.
"Dibilas dengan air berulang kali, namun lilin yang melekat pada anggur tetap saja ada," ujarnya.
foto: YouTube/Bunda Pintar
Selanjutnya, satu bungkus anggur yang lain ia cuci menggunakan trik khusus. Caranya yaitu mencuci anggur menggunakan campuran air dan pasta gigi secukupnya. Gosok-gosok anggur dengan larutan tersebut, lalu bilas menggunakan air mengalir. Alhasil, seluruh permukaan anggur pun terbebas dari lapisan lilin.
"Hasilnya sudah kelihatan, lapisan lilin yang melekat pada anggur sudah menghilang," ujarnya.
foto: YouTube/Bunda Pintar
Anggur yang sudah benar-benar bersih ini dijamin akan lebih aman untuk dikonsumsi. Hanya dengan menggunakan trik simpel, kamu jadi tak perlu khawatir lagi untuk mengonsumsi anggur.
Ditonton hampir 20 ribu kali, video milik YouTube Bunda Pintar ini sontak menuai perhatian warganet. Melalui kolom komentar, ada banyak pengguna YouTube lain yang ikut berkomentar. Bahkan di antaranya ada yang tak sabar untuk mempraktikkan trik ini di rumah. Di sisi lain, ada pula yang memberikan trik lain soal membersihkan anggur.
"Yg lebih bagus, bersihin pakai garam, soda kue & cuka apel," jelas warganet di akun YouTube @evijulia3389.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan diberi garam atau micin, ini trik agar tanaman anggur cepat berbuah lebat meski ditanam di pot
- Bukan cuka atau baking soda, ini trik usir kuman dan lapisan lilin pada anggur pakai 2 bahan dapur
- Tanpa baking soda, ini trik bersihkan kotoran dan lapisan lilin pada anggur pakai 2 bumbu dapur
- Tak perlu air beras, ini trik merawat tanaman anggur agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur
- Hanya butuh 1 bahan dapur, ini trik hilangkan lapisan lilin pada anggur tanpa baking soda dan tepung
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas