Tanpa diberi sitrun, ini trik mencuci handuk dekil jadi kinclong pakai tambahan 2 bahan dapur

Tanpa diberi sitrun, ini trik mencuci handuk dekil jadi kinclong pakai tambahan 2 bahan dapur
Cara ini bisa membantu kamu menghilangkan noda pada handuk. |

Caranya, siapkan sebuah ember. Lalu masukkan handuk dekil yang akan dicuci. Jika sudah, tuangkan sepanci air panas, 1 sdt soda kue, sedikit sabun cuci piring, dan detergen bubuk secukupnya. Tambahkan juga air biasa sehingga air rendamannya hangat. Aduk semua bahan sampai tercampur merata. Pastikan handuk benar-benar terendam, ya.

"Nanti kita diamkan selama 3 jam," tuturnya.

Tanpa diberi sitrun, ini trik mencuci handuk dekil jadi kinclong pakai tambahan 2 bahan dapur

foto: YouTube/Bunda Pri

Setelah direndam selama 3 jam, air bekas rendaman terlihat keruh yang menandakan kotoran mulai terangkat. Selanjutnya, handuk disikat dengan sikat baju. Dia juga menggunakan sabun batangan saat menyikat handuk agar hasilnya semakin bersih dan kinclong.

"Sabun batang itu efektif untuk mengangkat sisa lemak dan kotoran," tambahnya.

Tanpa diberi sitrun, ini trik mencuci handuk dekil jadi kinclong pakai tambahan 2 bahan dapur

foto: YouTube/Bunda Pri

Jika dirasa sudah cukup bersih, handuk dibilas dengan air bersih sampai benar-benar bersih. Pengguna tersebut membilas handuk sebanyak 5 kali sampai busanya benar-benar hilang. Setelah dibilas, keringkan handuk dan jemur sampai kering.

"Dan alhamdulillah hasilnya begitu kinclong, cerah, dan handuknya lembut sekali ya bun," pungkasnya.

Video yang diunggah oleh pengguna YouTube tersebut sudah ditonton 802 kali. Gimana, apakah kamu tertarik mencoba trik satu ini?

(brl/wen)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya