Tanpa dibelah, begini cara membersihkan jeroan ikan pakai satu alat dapur
Brilio.net - Ikan menjadi salah satu bahan makanan yang mudah diolah menjadi berbagai menu masakan yang lezat. Namun, dalam proses memasak ikan, ada pekerjaan yang harus dilakukan terlebih dahulu, yaitu membersihkan insang dan jeroan ikan.
Membersihkan insang bisa dengan cara kamu tarik saja, namun untuk jeroan ikan biasanya dilakukan dengan menggunakan pisau untuk membelah bagian perutnya. Hal inilah yang dianggap oleh sebagian orang sebagai pekerjaan yang merepotkan dan membuat tangan bau amis. Tak heran jika banyak orang memilih meminta tolong penjual ikan agar langsung membersihkannya.
-
Bukan ditusuk jarum, ini cara cepat mengeluarkan duri ikan di tangan cuma pakai 1 bahan dapur Tak perlu panik.
-
Trik cepat mengeluarkan isi perut ikan dalam 30 detik, auto hemat tenaga tak perlu pakai pisau Perut ikan cenderung berisi sisa-sisa makanan yang belum tercerna dan mengandung zat berbahaya jika tidak dibersihkan.
-
Cara mengeluarkan tulang duri ikan tanpa presto atau pisau agar daging tetap utuh Kamu tak perlu khawatir lagi ada tulang duri yang akan tertelan.
Sebenarnya ada cara lain untuk membersihkan insang dan jeroan ikan tanpa harus menggunakan pisau, lho. Lalu, pakai alat apa, ya?
Magang: Mas Noviani
Aman nih caranya
Untukmu yang masih bingung, ketika harus membersihkan ikan sendiri tanpa bantuan orang lain, bisa tiru cara yang dibagikan oleh akun TikTok @yulianicasperosma.
Dikutip BrilioFood dari TikTok @yulianicasperosma, akun tersebut membagikan dua cara membersihkan jeroan ikan dengan mudah. Dengan begitu, kamu bisa langsung mengolah ikan tanpa perlu bersusah payah.
foto: TikTok/@yulianicasperosma
Cara pertama, kamu hanya mempersiapkan satu alat saja, yaitu sumpit. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah memasukkan sumpit melalui rongga mulut ikan, selanjutnya tusuk sumpit melewati insang sampai ke bagian bawah perut ikan.
foto: TikTok/@yulianicasperosma
Pastikan jika kedua sumpitmu sudah sampai pada bagian bawah ikan. Jika sudah, pegang kedua sumpit, dan lakukan gerakan memutar sebanyak dua kali, atau sampai kira-kira jeroan ikan terlepas. Jika dirasa jeroan ikan sudah terlepas, maka kamu bisa menarik sumpit sekaligus dengan jeroan yang sudah terlilit sumpit.
Jika jeroan ikan sudah terlepas, kamu bisa mencuci bagian dalam ikan dengan cara membuka lebar mulut ikan.
foto: TikTok/@yulianicasperosma
Selain menggunakan sumpit, terdapat teknik membersihkan ikan dengan cara lainnya lho. Teknik yang kedua ini kamu hanya mengandalkan tangan tanpa membutuhkan alat apa pun. Jadi untuk membersihkan ikan dengan cara ini, kamu hanya perlu memegang bagian dari insang ikan, lalu langsung menariknya ke bawah sampai jeroan ikan terlepas.
Bagaimana caranya, mudah bukan? Kamu bisa menyesuaikan menggunakan teknik pertama atau kedua. Jika kamu ingin mengolah ikan dengan tetap mempertahankan bentuknya agar tetap cantik atau perutnya yang utuh, kamu bisa melakukan teknik membersihkan ikan dengan cara pertama yakni menggunakan sumpit. Selain itu, jika kamu memiliki ikan yang cenderung berukuran kecil, kamu dapat mengikuti cara membersihkan insang dan jeroan ikan pakai teknik yang kedua.
Mengintip kolom komentar pada unggahan video Tiktok @yulianicasperosma ini, banyak mengundang antusias dari warganet, lho. Unggahan ini juga sudah ditonton lebih dari 2 jutaan orang, nih.
"Ya ampun baru tau pake sumpit. Thanks for info kak," ungkap akun TikTok @sheilanuw.
"Bergunaa banget tips nyaa mak, auto follow," sahut akun TikTok @donalbebek2.
"aku baru tau bisa pake sumpit ihh jadi pen cobaaa tapi malem gini mana ada ikan," tulis akun TikTok @kentangqberatcun.
"nanti calon mamak mertuaku heran nengok aku jadi pinter bersihin ikan padahal belajarnya dari tiktok," ujar akun Tiktok @Maudy Naulia.
"aku biasanya cara kedua.. fix paling gampang," tulis akun TikTok @sadriyathy.
@yulianicasperosma Tips Bersihin ikan ala mamak #fyp #berbagiilmu #berbagiilmuituindah I'm Yours (Instrumental Version) - Instrumental Pop Songs & Soft Background Music
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Pakai satu bahan dapur, ini trik praktis menghilangkan kerikil di beras
- Cuma pakai dua bahan dapur, ini cara mudah mengusir lalat di meja makan
- Cara menyimpan beras dalam karung agar tidak berkutu dan bau apek, cukup tambah satu bahan dapur
- Tak perlu jeruk nipis, ini cara mencuci daging ayam agar bersih dan tidak bau amis
- Tak butuh waktu lama, begini trik mengusir kutu beras pakai satu bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas