Tanpa cuka atau baking soda, ini cara praktis melunturkan kerak di tungku kompor cuma pakai 2 bahan

Tanpa cuka atau baking soda, ini cara praktis melunturkan kerak di tungku kompor cuma pakai 2 bahan
Praktis Buat Ditiru Di Rumah~ |

Sama seperti yang dipraktikkan oleh warganet akrab disapa Reny, ia punya cara lain yang hanya memanfaatkan dua bahan, yakni citric acid (sitrun) serta sabun cuci piring. Bahkan, cara ini juga hemat tenaga karena tidak perlu menyikat maupun mengikis kerak yang ada pada tungku kompor. Lantas, gimana sih caranya?

"Tungku kompor berkerak seperti ini? Jangan dikosek, caranya mudah," ungkap Reny, dikutip BrilioFood dari YouTube @renyvirgiant pada Kamis (20/7).

Semula, siapkan wadah berisi air, lalu masukkan citric acid serta sabun cuci piring secukupnya. Aduk rata dan tuangkan larutan pembersih ini ke dalam wajan berukuran besar. Lalu, rebus di atas api sedang sampai mendidih. Setelah mendidih, baru masukkan tungku kompor yang ingin dibersihkan.

Tanpa cuka atau baking soda, ini cara praktis melunturkan kerak di tungku kompor cuma pakai 2 bahan

foto: YouTube/@renyvirgiant

Selanjutnya, rebus tungku kompor tersebut dengan waktu sesuai kebutuhan. Jika kerak di tungku kompor sangat tebal, artinya semakin lama pula proses perebusan yang dibutuhkan agar noda bisa hilang. Reny mengaku ia membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam untuk merebus tungku kompornya ini sampai keraknya bisa hilang.

Tanpa cuka atau baking soda, ini cara praktis melunturkan kerak di tungku kompor cuma pakai 2 bahan

foto: YouTube/@renyvirgiant

Terakhir, matikan api kompor dan tunggu selama beberapa menit dulu agar air rebusannya tak terlalu panas lagi. Kalau sudah, angkat tungku kompor dan usap sisa noda pakai tisu maupun lap. Tungku kompor bisa dibilas dan dikeringkan sebelum dipasang kembali pada kompor.

Tanpa cuka atau baking soda, ini cara praktis melunturkan kerak di tungku kompor cuma pakai 2 bahan

foto: YouTube/@renyvirgiant

Gimana, mudah kan caranya?

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya