Tanpa bawang putih atau minyak kelapa, trik menanak nasi di rice cooker biar pulen tapi tak lengket

Tanpa bawang putih atau minyak kelapa, trik menanak nasi di rice cooker biar pulen tapi tak lengket
foto: TikTok/@chefsavvy

Brilio.net - Nasi sudah sejak lama digunakan sebagai makanan pokok oleh sejumlah orang di dunia, salah satunya di Indonesia. Biasanya, nasi dimakan bersama aneka lauk dari daging hewani serta berbagai menu sayuran. Makanan ini dikenal mengandung karbohidrat yang dapat jadi sumber energi tubuh dapat beraktivitas sehari-hari.

Selain karbohidrat, nasi juga mengandung berbagai nutrisi lain yang nggak kalah bermanfaat, lho. Dilansir dari ndtv.com, nasi juga dapat menutrisi tubuh dengan asam folat, potassium, magnesium, dan lain sebagainya. Namun, perlu diingat bahwa makanan satu ini sebaiknya tak dikonsumsi berlebihan karena berisiko menyebabkan kenaikan gula darah.

Di samping itu, seperti masakan lain, ada pula sejumlah trik seputar memasak nasi. Pasalnya, makanan satu ini kerap lengket di bagian dalam panci setelah matang, apalagi kalau teksturnya pulen. Biar nggak lengket, banyak orang memilih menanak nasi pakai tambahan bawang putih atau minyak kelapa.

Nah, ada satu trik lagi seputar menanak nasi di rice cooker biar nggak lengket pakai bahan lain yang nggak kalah ampuh, lho. Trik ini dibagikan oleh warganet di akun TikTok @chefsavvy. Lantas, penasaran gimana triknya?

Tanpa bawang putih atau minyak kelapa, trik menanak nasi di rice cooker biar pulen tapi tak lengket

Nasi dengan tekstur pulen memang nikmat

Pertama-tama, pastikan kamu mencuci beras sampai bersih terlebih dahulu sebelum dimasak agar kadar patinya berkurang. Sebab, kalau terlalu banyak pati yang turut dimasak, bisa membuat nasi lengket di panci nantinya. Lalu, sebelum ditanak seperti biasa, beras dapat ditumis dulu pakai margarin atau butter.

Setiap 1 cup beras, cukup pakai 1 sdt margarin atau butter saja. Warganet akrab disapa Savvy ini juga menjelaskan, selain kedua bahan tersebut, kamu juga dapat menggunakan alternatif lain seperti olive oil (minyak zaitun) khusus untuk masakan.

"Toast your rice in fat first (Dimasak bersama bahan berlemak terlebih dahulu)," jelas pemilik akun TikTok @chefsavvy, dikutip BrilioFood padaMinggu (15/10).

Tanpa bawang putih atau minyak kelapa, trik menanak nasi di rice cooker biar pulen tapi tak lengket

foto: TikTok/@chefsavvy

Setelah ditumis selama beberapa menit, baru masukkan beras ke dalam panci rice cooker. Isi dengan air secukupnya, kemudian nyalakan rice cooker seperti biasa. Tunggu sampai nasi matang, lalu nasi pun siap dinikmati. Dijamin, lantaran sudah ditumis menggunakan margarin atau butter, nasi jadi tak lengket di panci dan tetap pulen.

Tanpa bawang putih atau minyak kelapa, trik menanak nasi di rice cooker biar pulen tapi tak lengket

foto: TikTok/@chefsavvy

Gimana, kamu tertarik mencoba menanak nasi pakai trik ini di rumah? Mengintip kolom komentar di video milik TikTok @chefsavvy yang sudah ditonton 100 ribu kali, tak sedikit warganet yang tampak antusias ingin mencoba menanak nasi seperti ini juga, lho.

"I tried this tonight and it’s the best rice I’ve ever made in my whole life looks like it’s straight out of an Indian restaurant (Aku coba dan jadi nasi terbaik yang pernah aku buat seumur hidup. Hasilnya mirip seperti nasi di restoran India)," ungkap TikTok @Brooklyn Swenson.

"This turned out perfect! Thank you!! (Aku coba ternyata berhasil! Makasih!)," seru TikTok @Charity 'Davis' Muti.

"How much butter/olive oil? (Pakai seberapa banyak butter atau minyaknya?)," tanya TikTok @Madison (Taylor’s Version).

@chefsavvy You will never make rice the same way again!! The ultimate guide for making rice in the Instant Pot! #instantpotrecipes #instantpotcooking #instantpothack #pressurecookerrecipe #DoritosTriangleTryout #ricehack #whiterice #instantpotrice #pressurecookerrice #recipehack #easyrecipe Happy - DJ Keblinger$

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya