Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana
foto: YouTube/@bukanjoetuber

Brilio.net - Wajan jadi salah satu peralatan dapur yang hampir setiap hari digunakan untuk memasak. Karena sering digunakan, nggak heran kalau wajan akan bernoda di bagian bawahnya. Usut punya usut, hal ini disebabkan karena bagian inilah yang sering terpapar api kompor secara langsung.

Jika dibiarkan begitu saja, lama-kelamaan noda gosong ini akan menumpuk dan berkerak. Alhasil, wajan pun bisa berisiko rusak dan nggak bisa digunakan lagi. Kalau sudah begini, wajan berakhir dibuang begitu saja.

Untuk meminimalisir hal ini terjadi, pastikan kamu rutin membersihkan wajan setelah digunakan, ya. Namun jika sudah telanjur ada kerak gosong, kamu bisa menaburkan baking soda atau cuka. Kedua bahan ini dipercaya ampuh untuk merontokkan seluruh kerak gosong di pantat wajan.

Tapi nggak perlu khawatir kalau stok baking soda dan cuka di rumah sedang habis, karena kamu bisa menggantinya dengan bahan lain. Seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube @bukanjoetuber.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

Taruh wajan secara terbalik

Warganet satu ini hanya mengandalkan satu bahan sederhana saja untuk menghilangkan kerak di wajannya. Yakni, paint remover.

Dilansir BrilioFood dari YouTube @bukanjoetuber pada Selasa (18/7), basahi terlebih dahulu bagian pantat wajan yang akan dibersihkan. Setelah itu, taruh wajan secara terbalik lalu tuangkan paint remover secukupnya.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

foto: YouTube/@bukanjoetuber

Ratakan paint remover ke seluruh pantat wajan. Agar lebih mudah, warganet satu ini meratakannya pakai sikat gigi bekas. Nggak cuma satu, ia langsung mencuci tiga wajan sekaligus.

Setelah dirasa merata, diamkan wajan selama 20-30 menit. Proses ini bertujuan agar paint remover bisa meresap sempurna.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

foto: YouTube/@bukanjoetuber

Langsung gosok pakai pisau atau alat tajam lainnya kalau wajan sudah dibiarkan selama 20-30 menit. Karena sudah diolesi paint remover, kerak gosong pun jadi mudah untuk dikerok.

"Lihatlah betapa mudahnya dibersihkan dibandingkan dengan cara konvensional," ungkapnya lebih lanjut.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

foto: YouTube/@bukanjoetuber

Agar hasilnya maksimal, warganet satu ini juga menggosok pantat wajan pakai kertas amplas. Lakukan hal ini sampai pantat wajan jadi kinclong lagi.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

foto: YouTube/@bukanjoetuber

Terakhir, wajan bisa dibilas pakai air mengalir. Jemur sampai kandungan airnya berkurang dan wajan yang sudah bersih ini bisa langsung digunakan seperti biasa.

"Dan inilah HASIL AKHIRNYA guys..kinclong kannn??" sahutnya.

Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana

foto: YouTube/@bukanjoetuber

Unggahan tentang cara menghilangkan kerak gosong di pantat wajan ini telah ditonton lebih dari 7,6 ribu kali. Nggak cuma itu, video ini juga disukai oleh 96 akun YouTube lainnya.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya