Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan sayur gurih dan renyah tahan lama cuma tambah 2 bahan dapur
Diperbarui 13 Des 2023, 13:43 WIB
Diterbitkan 13 Des 2023, 18:01 WIB
Brilio.net - Di antara banyaknya jenis camilan, bakwan sayur termasuk gorengan yang disukai banyak orang. Karena rasa bakwan memang terkenal lezat dan bertekstur renyah.
Saking enaknya, sejumlah orang bahkan menjadikan bakwan sebagai lauk pendamping nasi. Tinggal tambahkan saus, sambal, atau cabai sebagai cocolannya.
-
Tanpa baking powder, ini cara bikin bakwan sayur yang renyah tahan lama cukup tambah 1 bahan makanan Penggunaan baking powder yang terlalu banyak bisa membuat bakwan jadi pahit.
-
Trik bikin bakwan sayur gurih dan renyah tahan lama meski tanpa baking powder atau margarin Renyah sekali gigit.
-
Cara membuat bakwan sayur tebal dan renyah hingga seharian tanpa baking powder, cukup tambah 1 bahan Tetap renyah meski sudah dingin.
Cara membuat bakwan juga terbilang mudah. Apalagi jika bikin sendiri, kamu bisa memilih mau menggunakan bahan apa, sesuai dengan selera.
Agar hasil bakwan renyah tahan lama, kebanyakan orang sengaja menambahkan baking powder ke dalam adonan tepungnya. Namun, jika takarannya berlebih, penambahan baking powder justru mengubah cita rasa bakwan sayur tersebut, lho. Alih-alih gurih, bakwan sayur justru terasa sedikit pahit.
Untuk menyiasatinya, kamu bisa meniru yang dilakukan oleh pengguna TikTok @felya_ng. Di unggahan videonya, warganet satu ini membagikan resep sekaligus tutorial membuat bakwan sayur yang gurih dan renyah tahan lama.
Camilan Lezat Dan Bikin Candu.
Caranya, ulek 2 siung bawang putih, 5 siung bawang merah, dan ketumbar. Jika sudah halus, sisihkan terlebih dahulu.
foto: TikTok/@felya_ng
Selanjutnya, cuci bersih dan potong-potong berbagai jenis sayuran yang akan dipakai. Dalam video, tampak sayuran yang dipakai ada wortel, tauge, kubis, dan daun bawang. Masukkan semua potongan sayuran ke wadah.
foto: TikTok/@felya_ng
Tambahkan bumbu halus, garam, lada bubuk, dan tepung terigu ke wadah. Nah, agar tekstur bakwan sayurnya lebih renyah tahan lama, ia juga memasukkan dua bahan dapur lainnya, yakni tepung krispi instan dan tepung beras ke adonan bakwan sayur.
"Untuk takaran semua jenis tepungnya sama, aku pakai kira-kira 3 sdm makan setiap jenisnya," ujar akun TikTok @felya_ng, dikutip BrilioFood pada Rabu (13/12).
foto: TikTok/@felya_ng
Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai merata. Jika sudah, ambil 1 sdm adonan bakwan sayur lalu masukkan ke minyak goreng panas. Goreng bakwan sayur sampai garing dan warnanya tampak kecokelatan.
foto: TikTok/@felya_ng
Angkat bakwan sayur jika sudah matang. Tiriskan beberapa saat sampai kandungan minyaknya berkurang semua. Jika sudah, bakwan sayur siap disajikan.
foto: TikTok/@felya_ng
Mengintip kolom komentar videonya, sebagian warganet memberikan trik lain untuk menghasilkan bakwan sayur yang renyah tahan lama. Ada juga yang mengaku langsung mempraktikkan resep bakwan ini di rumah.
@felya_ng Gorengan favoritkuuu #warga62 #fyp #resepsimple #samasamabelajar #samasamadirumah #foryoupage #berbagiilmu #beranda Empat Mata - D'Bagindas
"pakein tambahn mentega cair kak,coba deh lbh renyah n gurih juga," tulis akun TikTok @pratiwi211.
"thank you tips nya, baru tau dikasi tepung kentaki," ujar akun TikTok @Bunga.
"tambahin telur tambah kres," ucap akun TikTok @kim taehyung.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan air es, ini trik agar bakwan sayur awet renyah dan minim minyak pakai adonan dari 3 bahan dapur
- Tanpa telur & baking soda, ini trik bikin adonan bakwan jagung renyah seharian pakai 2 bahan tambahan
- Jangan cuma pakai tepung beras, ini trik agar bakwan sayur renyah dan tak lembek tambah 1 bahan dapur
- Bukan margarin, ini trik bikin bakwan sayur yang tak menyerap banyak minyak cuma tambah 2 bahan dapur
- Trik bikin bakwan sayur tebal yang renyah dan tak menyerap banyak minyak, cukup tambah 2 bahan dapur
- Tanpa tambahan baking soda atau mentega, ini cara bikin bakwan sayur renyah, keriting, dan antilembek
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas