Tanpa bahan tambahan, begini cara rebus telur agar tak bau kentut dan matangnya pas

Tanpa bahan tambahan, begini cara rebus telur agar tak bau kentut dan matangnya pas
Manfaat telur rebus untuk kesehatan dan kecantikan. |

Nah, untuk menghindari kondisi telur rebus seperti ini, sejumlah orang biasanya akan menambahkan bahan khusus ke dalam air rebusan telur, seperti garam, lemon, atau cuka. Namun alih-alih menambahkan bahan lain, ada teknik khusus yang bisa dilakukan untuk mendapatkan hasil telur rebus yang matangnya pas dan tidak bau kentut.

Lebih lanjut, trik ini pernah dibagikan oleh pengguna Instagram @rumah3petak melalui salah satu video yang diunggah. Dilansir BrilioFood pada Rabu (15/5), dia mengaku menerapkan metode 7-7-7 dalam merebus telur supaya matangnya pas dan teksturnya pun lembut.

Tanpa bahan tambahan, begini cara rebus telur agar tak bau kentut dan matangnya pas

foto: Instagram/@rumah3petak

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, tata telur ke dalam panci. Dalam video tersebut, dia menggunakan 3 butir telur. Lalu siram telurnya dengan 7 sdm air. Setelah itu, tutup pancinya.

Selanjutnya, masak atau rebus telur menggunakan api kecil dalam kondisi panci tertutup. Jika sudah direbus 7 menit, diamkan dulu telur dalam panci tertutup selama 7 menit agar semakin matang sempurna.

Tanpa bahan tambahan, begini cara rebus telur agar tak bau kentut dan matangnya pas

foto: Instagram/@rumah3petak

Jika sudah, pindahkan telur rebus ini ke dalam mangkuk berisi air dingin. Lalu kupas cangkangnya seperti biasa. Saat dibelah, bagian kuningnya akan tampak matang sempurna, namun tidak overcook (terlalu matang).

"Dengan metode ini, dijamin kamu nggak akan makan telur overcook bau kentut yang mengandung besi sulfida," ujar Instagram @rumah3petak.

Tanpa bahan tambahan, begini cara rebus telur agar tak bau kentut dan matangnya pas

foto: Instagram/@rumah3petak

Video tentang cara rebus telur ini telah ditonton lebih dari 1 juta kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna Instagram lain yang tertarik dan turut memberikan tanggapan secara langsung melalui kolom komentar. Bahkan beberapa di antaranya mengaku sudah berhasil menerapkan metode merebus telur seperti dalam video tersebut.

"Waaah bener tipsnya mba," papar Instagram @sakki.house.

"Wahh hasilnya beda bgt y trnyata," kata Instagram @nyamandiomah.

"Sudah sering coba, dan telur enak buanget masak pake air sedikit... kalo aku banyaknya telur tdk ngaruh, yg terpenting apinya harus kecil sekali, ukuran air stengah telur ke bawah (tdk sampe setengah telur) masak 7-10 menit," ungkap Instagram @ciciwinnsy.

"Yg paling penting : Telur kagak boleh dingin yg langsung dari kulkas.. Auto rengat pas dimatengin pake metode ini,, isinya kluar semua satu panci berbusa," ujar Instagram @cywid.

"Aku udah bbrp kali coba..hasilnya memusakan," sahut Instagram @um.arqom.

Manfaat telur rebus untuk kesehatan dan kecantikan.

Telur rebus memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Berikut adalah 9 manfaatnya:

1. Sumber protein berkualitas tinggi.

Telur rebus adalah sumber protein lengkap yang mengandung semua asam amino esensial yang diperlukan tubuh. Protein penting untuk pembentukan otot, perbaikan jaringan, dan produksi enzim serta hormon.

2. Meningkatkan kesehatan otak.

Telur mengandung kolin, nutrisi yang penting untuk fungsi otak dan perkembangan saraf. Kolin juga membantu dalam pembentukan membran sel dan neurotransmitter yang diperlukan untuk komunikasi antar sel otak.

3. Menjaga kesehatan mata.

Telur mengandung lutein dan zeaxanthin, antioksidan yang membantu melindungi mata dari kerusakan akibat sinar UV dan mengurangi risiko degenerasi makula serta katarak.

4. Menjaga kesehatan jantung.

Meskipun telur mengandung kolesterol, penelitian menunjukkan bahwa konsumsi telur dalam jumlah moderat tidak meningkatkan risiko penyakit jantung pada kebanyakan orang. Telur juga mengandung lemak sehat dan nutrisi lain seperti vitamin B12 dan riboflavin yang penting untuk kesehatan jantung.

5. Membantu penurunan berat badan.

Telur rebus rendah kalori tetapi tinggi protein, yang membantu meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi asupan kalori secara keseluruhan, sehingga dapat mendukung program penurunan berat badan.

6. Meningkatkan kesehatan kulit dan rambut.

Telur mengandung vitamin dan mineral penting seperti biotin, vitamin A, D, dan E, yang semuanya berperan dalam menjaga kesehatan kulit dan rambut.

7. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Telur kaya akan nutrisi seperti selenium dan vitamin D yang mendukung fungsi sistem kekebalan tubuh, membantu tubuh melawan infeksi dan penyakit.

8. Sumber energi yang baik.

Telur mengandung vitamin B kompleks, termasuk B2 (riboflavin) dan B12 (kobalamin), yang membantu mengubah makanan menjadi energi dan mendukung fungsi metabolisme yang sehat.

9. Meningkatkan kesehatan tulang.

Telur mengandung vitamin D dan kalsium, yang penting untuk kesehatan tulang dan pencegahan osteoporosis serta penurunan densitas tulang seiring bertambahnya usia.

(brl/far)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya