Tanpa air panas atau direndam, ini cara merontokkan kerak gosong di pantat wajan cuma pakai 2 bahan
Diperbarui 22 Jul 2023, 10:05 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2023, 15:30 WIB
Pria ini mengaku hanya membutuhkan dua bahan untuk diaplikasikan pada pantat wajan agar kerak gosongnya bisa rontok, yaitu soda api dan cuka. Caranya cukup mudah, larutkan kedua bahan tersebut dengan air secukupnya sampai tercampur rata. Selanjutnya, siapkan kuas untuk mengoleskan larutan tersebut pada wajan.
foto: YouTube/Tips Gratiel
-
Tanpa dipanaskan di kompor, begini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan ditambah 2 bahan dapur Trik sederhana ini benar-benar ampuh dan tidak memakan waktu lama.
-
Pakai dua bahan sederhana, ini cara bersihkan kerak gosong yang tebal di pantat wajan Nggak ada lagi drama capek-capek menggosok kerak gosong.
-
Bikin semangat masak lagi, cara membersihkan kerak bandel di pantat wajan ini cuma pakai 2 bahan dapur Usut punya usut, kerak gosong ini muncul karena bagian tersebut terkena langsung api kompor.
Jangan lupa untuk mengoleskan larutan cuka dan soda api sampai benar-benar merata ke pantat wajan, terutama yang ada noda kerak gosongnya. Jika sudah, diamkan dulu selama beberapa menit, nantinya larutan cuka dan soda api akan mengeluarkan busa. Nah, busa inilah yang dapat bekerja untuk melunturkan noda-noda.
foto: YouTube/Tips Gratiel
Terakhir, siapkan baskom berisi air sabun dan sabut cuci piring. Basahi sabut cuci piring, kemudian gosokkan pada pantat panci. Tak lama kemudian, kerak gosong yang sebelumnya membandel jadi mudah hilang hanya dalam beberapa kali gosok, lho. Kalau dirasa nodanya benar-benar hilang, bilas panci dengan air mengalir sampai kesat.
foto: YouTube/Tips Gratiel
Gimana, hasilnya kelihatan kinclong banget, ya? Menilik kolom komentar di unggahan milik YouTube Tips Gratiel, beberapa warganet terlihat antusias ingin mencoba cara ini juga, lho. Video ini pun sudah ditonton lebih dari 3.000 kali.
"Mantap," puji YouTube @hrdhtj9046, dikutip BrilioFood pada Sabtu (22/7).
"Soda api nya beli dimana tuh ka," kata YouTube @fathurahmandzaki6335.
"Pake air panas ato air biasa?" tanya YouTube @meiratna5677.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa baking soda atau cuka, ini trik hilangkan kerak gosong di pantat wajan pakai 1 bahan sederhana
- Tanpa bikin tergores, ini cara bersihkan noda gosong membandel di bagian luar panci keramik
- Kulit cerah bikin pede, ini trik samarkan warna tidak merata di wajah pakai bubuk 1 jenis pohon kayu
- Cara hilangkan noda teh membandel di lap dapur, praktis tanpa disikat kuat
- Trik membersihkan noda gosong di bagian luar teko, ampuh pakai 1 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas