Tak usah beli baru, ini cara membersihkan dan menajamkan pisau cukur andalkan 1 bahan dapur
Diperbarui 13 Mei 2024, 16:32 WIB
Diterbitkan 13 Mei 2024, 19:00 WIB
Brilio.net - Pisau cukur biasanya diletakkan di kamar mandi meskipun sedang tak digunakan. Padahal, membiarkan pisau cukur berada di kamar mandi bisa membuatnya lembap atau bahkan kotor, lho. Hal ini juga berisiko membuat mata pisau cukur jadi tumpul dan tak efektif lagi saat digunakan.
Banyak orang memilih langsung membuang pisau cukur yang sudah tumpul, lalu membeli yang baru. Sebenarnya, kamu nggak perlu beli pisau cukur melulu asal tahu cara merawatnya, lho. Buat kamu yang masih belum tahu, caranya sempat dibagikan oleh pengguna akun YouTube Lenyaru.
-
Bukan disikat dulu, ini trik agar pisau cukur tumpul lebih tajam tahan lama cukup dengan 1 bahan dapur Alih-alih membuangnya langsung, kamu dapat mempertajam pisau cukur dengan trik sederhana.
-
Bukan digosok kardus atau ikat pinggang, ini cara ampuh menajamkan pisau cukur pakai 1 alat dapur Tak perlu buru-buru beli baru, ya.
-
Bukan dilap tisu, pria ini tunjukkan trik bersihkan sisa bekas cukur yang terselip pakai 1 alat tulis Pisau cukur yang kotor bisa mengakibatkan iritasi pada kulit.
Usut punya usut, pria di akun YouTube Lenyaru ini punya cara membersihkan dan menajamkan pisau cukur mengandalkan satu bahan dapur saja.
Cepat Dan Ampuh.
Cara membersihkan dan menajamkan pisau cukur andalkan 1 bahan dapur.
Langkah pertama yang harus disiapkan yaitu wadah atau mangkuk berisi air bersih. Kemudian, campurkan air tersebut dengan sabun cuci piring. Yup, sabun cuci piring inilah bahan dapur utama untuk mempraktikkan cara membersihkan dan menajamkan pisau cukur ini.
Aduk rata, baru celupkan pisau cukur ke dalamnya. Setelah itu, gosok-gosok mata pisau cukur dengan sikat gigi bekas. Cara ini akan membantu menghilangkan noda di sela-sela ataupun permukaan pisau cukur yang menyebabkan tumpul.
foto: YouTube/Lenyaru
Setelah pisau cukur bebas noda, lanjut bilas dengan air bersih sampai tidak ada sisa sabun lagi.
Tak sampai situ saja, pemilik akun YouTube Lenyaru juga melanjutkan proses mengasah pisau cukurnya dengan bantuan sabuk atau ikat pinggang berbahan kulit. Caranya, cukup usapkan pisau cukur pada sabuk beberapa kali, selanjutnya bilas kembali.
"Usap pisau cukur dengan (gerakan) satu arah," tegas pemilik akun YouTube Lenyaru, dikutip BrilioFood pada Senin (13/5).
foto: YouTube/Lenyaru
Nah, mulai sekarang nggak perlu bingung lagi kan gimana cara membersihkan dan menajamkan pisau cukur? Mengintip unggahan YouTube Lenyaru yang sudah ditonton 2 juta kali, tak sedikit warganet lain meninggalkan komentar antusias soal pisau cukur ini, lho.
Cara membuat sabun cuci piring alami.
Terdapat beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk membuat sabun cuci piring, meskipun perlu dicatat bahwa keefektifan dan kemampuan pembersihan mereka mungkin bervariasi. Beberapa bahan alami yang umum digunakan untuk membuat sabun cuci piring termasuk.
1. Sabun castile.
Sabun castile adalah sabun yang terbuat dari minyak zaitun. Ini bisa menjadi dasar yang baik untuk sabun cuci piring alami. Kamu bisa mencampurkannya dengan air dan minyak esensial jika diinginkan.
2. Baking soda.
Baking soda memiliki sifat pembersih yang baik dan bisa digunakan untuk membersihkan lemak dan kotoran pada piring. Kamu bisa membuat pasta dengan mencampurkan sedikit soda kue dengan air.
3. Cuka putih.
Cuka putih dapat membantu melunakkan lemak dan menghilangkan noda pada piring. Kamu bisa mencampurkan cuka putih dengan air untuk digunakan sebagai sabun cuci piring alami.
4. Jeruk nipis atau lemon.
Sari buah jeruk nipis atau lemon memiliki sifat antibakteri dan membersihkan yang baik. Kamu bisa menggunakan jus jeruk nipis atau lemon langsung atau mencampurkannya dengan sedikit air.
5. Garam.
Garam bisa digunakan sebagai scrub alami untuk menghilangkan kotoran yang sulit. Kamu bisa mencampurkan garam dengan sedikit air atau minyak esensial untuk membuat pasta pembersih.
6. Minyak esensial.
Beberapa minyak esensial seperti minyak tea tree atau minyak lavender memiliki sifat antibakteri dan dapat ditambahkan ke campuran sabun alami kamu untuk meningkatkan efektivitasnya.
Pastikan untuk melakukan sedikit uji coba terlebih dahulu, terutama jika kamu memiliki piring sensitif atau alergi terhadap bahan tertentu. Selain itu, ingatlah bahwa bahan-bahan ini mungkin tidak memiliki efektivitas yang sama dengan sabun cuci piring komersial, terutama untuk membersihkan lemak yang sangat keras atau kotoran yang menempel.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tak perlu direndam semalaman, ini trik memutihkan kain pel buluk pakai tambahan 1 bahan dapur
- Tanpa dijemur, ini trik hilangkan bau apek di dalam helm cukup andalkan 1 bahan minuman
- Bukan digosok batu, cara emak-emak asah pisau tumpul agar tajam lagi ini ampuh pakai 1 alat sederhana
- Bukan cangkang telur atau garam, ini cara mengasah pisau blender agar tajam lagi pakai 1 alat dapur
- Tanpa baking soda, ini cara membersihkan kerak air di wastafel pakai tambahan 2 bahan dapur
- Bebas bau asap menyengat, cara ibu muda bikin obat nyamuk ini ampuh cuma modal 1 ampas dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas