Tak perlu disiram cuka, ini cara basmi kerak di kloset agar bersih kesat cukup tambah 1 bahan dapur
Diperbarui 10 Mar 2024, 11:04 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2024, 12:30 WIB
Brilio.net - Kloset kotor memang bikin kesal, karena nodanya sangat sulit dibersihkan jika hanya disikat pakai cairan pembersih lantai. Makanya banyak orang bereksperimen menggunakan berbagai bahan untuk membersihkan kloset. Salah satunya mengandalkan cuka. Bahan dapur tersebut memang dikenal punya kandungan asam cukup tinggi untuk membantu mengangkat noda.
Pengalaman soal sulitnya membersihkan kloset juga sempat dialami oleh warganet di akun YouTube Amazing Bunda Fitri. Ia mengaku, meskipun klosetnya berhasil kinclong, tapi noda keraknya akan muncul lagi setelah 5 atau 6 bulan. Tetapi, kini ia sudah nggak perlu pusing lagi karena punya triknya.
-
Bermodal 1 bumbu dapur, ini trik bersihkan kerak kloset agar kinclong tanpa racikan bahan apapun Kerak di kloset juga bisa disebabkan oleh adanya sisa kotoran yang tidak dibersihkan dengan baik.
-
15 Cara membersihkan kerak di kloset, ampuh pakai alat dan bahan sederhana Jadi kinclong, nggak jijik lagi kalau mau pakai.
-
Tanpa baking soda, ini cara basmi kerak di kloset agar kinclong kembali cukup tambah 1 bahan dapur Kotoran juga bisa berasal dari sisa bercak air yang lama-kelamaan menjadi kerak membandel.
Trik basmi kerak di kloset ala warganet akrab disapa Bunda Fitri ini disebut-sebut cuma butuh tambahan satu bahan dapur. Ia pun mengatakan, setebal apapun keraknya, kloset dijamin akan bersih dan kesat lagi jika dibersihkan dengan trik ini.
Cepat Dan Ampuh.
Cara basmi kerak di kloset agar bersih kesat.
Pertama, olesi dulu seluruh permukaan kloset yang kotor dengan pasta gigi, gunakan bantuan alat, yaitu sikat gigi bekas agar kloset bisa sambil sedikit disikat. Kemudian, diamkan selama kurang lebih 1 jam. Nah, sembari membiarkan pasta gigi bekerja untuk mengangkat noda, kamu bisa menyiapkan racikan bahan selanjutnya.
foto: YouTube/Amazing Bunda Fitri
Setelah 1 jam, siapkan wadah untuk mencampurkan sitrun (citric acid) dan sabun cuci piring secukupnya. Yup, sabun cuci piring inilah bahan dapur utama untuk mempraktikkan trik basmi kerak di kloset ini. Selanjutnya, larutkan kedua bahan tersebut dengan air panas dan aduk sampai rata.
Langsung siramkan dan oleskan racikan bahan tersebut ke kloset hingga rata. Setelah itu, diamkan kembali selama 2 jam agar noda kerak pada kloset tak lagi membandel.
foto: YouTube/Amazing Bunda Fitri
Terakhir, baru sikat kloset sampai semua nodanya luntur. Bunda Fitri mengatakan, jangan lupa sesekali tambahkan pasta gigi selagi menyikat kloset supaya proses menyikat lebih cepat tuntas. Ia pun menjelaskan, noda pada kloset akan lebih mudah hilang apabila disikat menggunakan ampelas.
"Dengan bantuan ampelas ini keraknya mulai berkurang dan disikat terus-menerus, hasilnya sudah hilang keraknya," tuturnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Amazing Bunda Fitri pada Minggu (10/3).
foto: YouTube/Amazing Bunda Fitri
Gimana, kloset yang semula penuh kerak bisa jadi kinclong lagi, kan? Mengintip unggahan YouTube Amazing Bunda Fitri, memang belum terdapat komentar dari warganet, tapi video ini sudah mendapat lebih dari 300 penonton, lho.
Cara membersihkan perabot dapur dengan pasta gigi.
Pasta gigi dapat digunakan untuk membersihkan beberapa perabot dapur dengan baik karena mengandung bahan abrasif yang lembut dan zat penghilang noda. Berikut adalah beberapa perabot dapur yang bisa dibersihkan dengan pasta gigi.
1. Panci dan wajan.
Untuk membersihkan noda yang sulit, kamu bisa mengoleskan pasta gigi pada permukaan perabot dapur tersebut dan menggosoknya dengan spons atau sikat. Bilas dengan air bersih setelah selesai.
2. Keran dan pancuran air.
Kamu dapat menggunakan pasta gigi untuk menghilangkan noda air keras dan meninggalkan kilap pada kran, pancuran air, atau permukaan logam lainnya. Oleskan pasta gigi pada area yang kotor, gosok dengan sikat gigi atau spons, lalu bilas dengan air.
3. Piring dan gelas.
Pasta gigi dapat membantu membersihkan noda yang sulit pada piring dan gelas. Oleskan pasta gigi pada noda atau bekas makanan, gosok dengan spons, dan bilas dengan air bersih.
4. Tutup panci dan wadah plastik.
Noda dan bau pada tutup panci atau wadah plastik bisa dihilangkan dengan menggosoknya dengan pasta gigi. Gosok secara merata, bilas, dan biarkan kering.
5. Menghilangkan bau.
Jika perabot dapur kamu seperti tangan atau alat potong memiliki bau yang kuat, kamu dapat membersihkannya dengan pasta gigi. Gosokkan pasta gigi pada permukaan yang berbau, bilas, dan biarkan kering.
6. Tutup kompor.
Tutup kompor sering kali memiliki noda yang sulit dihilangkan. Kamu bisa menggosokkan pasta gigi pada noda tersebut, biarkan sebentar, lalu gosok dengan spons dan bilas dengan air bersih.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa diamplas, ini cara ampuh menghilangkan kerak di kloset kamar mandi pakai 3 bahan dapur
- Tak perlu diampelas, cara bapak-bapak bersihkan kerak di kloset ini cuma tambah 3 bahan dapur
- Bermodal 2 bahan dapur, trik bersihkan kerak di kloset ini ampuh tanpa sitrun dan air panas
- Nggak perlu repot disikat, begini cara agar closet duduk tak gampang berkerak cukup pakai dua bahan
- Wanita ini buktikan cara mujarab usir komedo dalam 10 menit, cuma campur baby oil dan 1 bahan alami
- Bukan direndam air sabun, trik bersihkan brush alis kotor ini cuma pakai 1 jenis bodycare
- Tanpa lidah buaya, ini cara beauty vlogger atasi rambut rontok agar tumbuh lebat pakai 3 jenis buah
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas