Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur
foto: TikTok/@_celing

Brilio.net - Rice cooker jadi salah satu peralatan elektronik yang hampir setiap hari dipakai. Terlebih saat ini rice cooker sudah multifungsi. Nggak cuma buat menanak nasi saja, tapi rice cooker juga bisa digunakan untuk mematangkan bahan makanan lainnya.

Namun, tingginya intensitas pemakaian, membuat rice cooker cepat sekali kotor. Sayangnya, sejumlah orang cuma membersihkan bagian pancinya saja. Padahal bagian dalam dan dasar rice cooker biasanya dipenuhi noda gosong.

Mengetahui hal itu, sejumlah orang langsung menggosok bagian dasar rice cooker dengan larutan sabun. Setelah digosok beberapa saat, noda gosong pun hilang tak tersisa.

Namun alih-alih pakai sabun, kamu sebenarnya bisa menggunakan bahan pembersih lain yang lebih ampuh. Seorang pengguna TikTok @_celing pernah membagikan caranya melalui salah satu video yang diunggah.

"Magic com yang kotor akan membuat nasi cepat basi, lho. Yuk, coba kita bersihin," jelasnya dikutip BrilioFood dari TikTok @_celing pada Jumat (9/2).

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

Mudah banget ditiru

Pertama, ia mengusap bagian luar rice cooker dengan lap. Lalu melepaskan beberapa bagian rice cooker seperti lubang air dan lapisan tutup rice cooker.

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@_celing

Untuk membersihkannya, ia mencampurkan pasta gigi dengan satu bahan dapur, yakni cuka makan. Aduk-aduk sampai kedua bahan tercampur sempurna. Jika sudah, oleskan sekaligus gosok larutan pembersih ke semua bagian rice cooker.

"Untuk celah yang sulit terjangkau bisa gunakan cotton buds. Butuh waktu ekstra untuk membersihkan part ini," ucap pemilik video.

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@_celing

Setelah digosok beberapa saat, noda gosong di dasar rice cooker juga hilang seketika. Tampilannya langsung bersih dan kinclong lagi.

Kalau sudah begini, nggak perlu dibilas atau disiram air, ya. Karena hal itu justru berisiko membuat mesin di rice cooker mati. Cukup lap dengan lap microfiber atau tisu basah.

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@_celing

Selanjutnya, pasang kembali bagian-bagian rice cooker yang tadi dilepas. Rice cooker yang sudah bersih maksimal bisa digunakan seperti biasanya.

Tak perlu digosok sabun, ini cara bersihkan noda gosong di dasar rice cooker cuma tambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@_celing

@_celing Berawal dari lihat VT orang lagi bersihin rice cooker di rumahnya, aku jadi tertarik untuk bersihin rice cooker ku juga. Aku share resep buat deep cleaning rice cooker pakai bahan yg ada di rumah Manfaat deep cleaning Rice Cooker Rice Cooker jadi lebih awet Nasi tidak cepat basi #tipsandtricks #deepcleasing #ricecooker #magiccom #tipsrumah #hacksathome #cleaninghacks #lifehacks #kitchenhacks #kitchen #perabotrumahtangga #bersihbersih #tipsiburumahtangga #tipsdapur #deepcleasingkitchen #kitchenorganizer #deepcleasingricecooker #kitchendesign #dapurminimalis #cleaningtips #cleaninghacks #cleaningmotivation yes or no - caroline

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya