Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

Brilio.net - Ada berbagai macam jenis mi yang bisa diolah jadi beragam menu, salah satunya mi telur. Sesuai namanya, jenis mi satu ini biasanya dibuat dari campuran tepung dan telur yang membuat teksturnya jadi kenyal dan lembut. Mi telur sendiri kerap diolah jadi bakmi, mi tek tek, atau bahkan campuran bakso.

Sebelum disantap atau diolah dengan bumbu dan bahan lain, mi telur harus direbus terlebih dahulu agar teksturnya lembut dan enak disantap. Proses merebus mi telur ini memang tak jauh berbeda dengan cara merebus bahan makanan lain. Tapi siapa sangka, sebagian orang justru kerap mendapati hasil mi telur jadi menggumpal dan lengket setelah direbus.

Mi telur yang menggumpal biasanya jadi sulit diolah kembali. Agar terhindar dari hal tersebut, biasanya mi telur perlu diberi tambahan minyak. Baik saat direbus ataupun setelah direbus. Tapi bagi sebagian orang, penggunaan minyak ini justru bisa bikin mi tampak kurang menarik dan terlalu mengkilap.

Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

Tanpa tambahan bahan apapun, mi telur tetap tidak menggumpal.

Selain itu, mi telur juga jadi terlalu berminyak dan kurang enak saat dimasak lagi. Seorang pengguna YouTube yang aktif dengan channel Yuliis Kitchen punya trik lain agar mi telur tidak menggumpal atau lengket usai direbus. Dalam videonya, ia mengaku tidak menambahkan tidak menambahkan minyak saat merebus mi telur karena tampilannya jadi terlalu mengkilap.

"Kalau bagi saya, merebus bakmi (mi telur) pakai minyak itu malah tampilannya mengkilap saat dimasak, malah keliatan kebanyakan minyak, kurang bagus kalau menurut saya," terang Yulis dikutip BrilioFood dari YouTube/Yuliis Kitchen pada Rabu (28/12).

Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

foto: YouTube/Yuliis Kitchen

Dalam video tersebut, mi telur yang sudah direbus dipindahkan dalam ke saringan plastik agar sisa air yang menempel hilang. Saat merebus mi, cukup sebentar saja dengan kondisi panci tertutup menggunakan api kecil. Nah, setelah direbus, aduk-aduk mi agar matangnya lebih merata dan teksturnya tidak terlalu lembek. Jangan lupa hentakkan wadah saringan plastiknya agar kandungan air cepat berkurang.

"Pasti bakmi (mi telur) tidak akan kelet (lengket), tidak usah dikasih minyak," ungkap Yulis.

Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

foto: YouTube/Yuliis Kitchen

Ternyata, kandungan air inilah yang menjadi penyebab mi jadi lengket dan menggumpal setelah direbus. Setelah ditiriskan dengan cara tersebut, mi telur tampak kering dan tidak lengket satu sama lain. Hal inilah yang membuat mi telur akan lebih mudah diolah. Selain lebih hemat minyak, trik ini juga cukup praktis dipraktikkan, lho.

Tak perlu diberi minyak, ini trik mi telur tak menggumpal dan lengket usai direbus

foto: YouTube/Yuliis Kitchen

Telah ditonton sebanyak ribuan kali, video milik YouTube/Yuliis Kitchen ini pun menuai banyak perhatian warganet. Menilik kolom komentar, rupanya tidak sedikit warganet yang mengaku mendapat informasi baru setelah menonton video tersebut. Selain itu, ada juga yang turut memberikan trik lain agar mi telur tidak menggumpal dan lengket.

"Terimakasih sudah berbagi info cara memasak mie tanpa minyak," ungkap YouTube/ndang bu'e wahid.

"Alkhamdulillah dpt resep cara merebus mie agar tdk mrnggummpal..perlu dicoba nih triknya..terima kasih kak sharing videonya," kata YouTube/Mbah Putri CHANNEL.

"Saran mas : habis direbus biar gak gumpal langsung disiram air mengalir saja.lebih praktis. (sebagai alternatif saja) maturnuwun," sahut YouTube/Senang Kreasi Channel.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya