Tak perlu beli baru, begini trik perbaiki resleting jaket rusak andalkan 1 alat dapur

Tak perlu beli baru, begini trik perbaiki resleting jaket rusak andalkan 1 alat dapur
Cara memperbaiki resleting jaket yang rusak pakai bahan rumahan. |

"Nah, kalian tidak usah khawatir, karena dengan sebuah sedotan saja resleting jaket kalian akan berfungsi normal kembali," jelas pengguna YouTube Ide Sunori.

Nah untuk mengaplikasikannya, pertama ukur sedotan tersebut ke resleting jaket yang rusak. Selanjutnya potong sedotan sekitar 1 cm. Setelah terpotong kemudian belah pada salah satu bagian ujungnya saja. Setelah sedotan dibelah, lalu rekatkan pada bagian resleting yang rusak tadi dengan menggunakan lem bakar.

Tak perlu beli baru, begini trik perbaiki resleting jaket rusak andalkan 1 alat dapur

foto: YouTube/@Ide Sunori

Nah caranya buka area rail resleting yang rusak, beri lem secara merata. Tempelkan potongan sedotan ke sisi dalam dan luar resleting. Lalu rekatkan lagi menggunakan tang. Setelah dirasa sudah merekat sempurna, rapikan bagian ujungnya menggunakan sedotan.

Tak perlu beli baru, begini trik perbaiki resleting jaket rusak andalkan 1 alat dapur

foto: YouTube/@Ide Sunori

Selanjutnya coba pasangkan kepala resleting ke rail lalu tutup resleting seperti biasa. Dengan begitu, resleting yang sudah terpasang akan kembali bekerja dan bikin jaket menutup sempurna.

Tak perlu beli baru, begini trik perbaiki resleting jaket rusak andalkan 1 alat dapur

foto: YouTube/@Ide Sunori

Unggahan tentang trik perbaiki resleting jaket rusak ini telah ditonton lebih dari 20 ribu kali di YouTube. Siapa sangka, banyak warganet yang mengaku terbantu dengan video tutorial tersebut. Melalui kolom komentar, sejumlah warganet ini lantas mengungkapkan terima kasih atas ilmu yang bermanfaat dalam memperbaiki resleting tas yang lepas.

"Alhamdulillah akhirnya ketemu solusi cerdas ini. Terima kasih ya sangat bermanfaat," tulis akan @rasyazakialhakim3172

"Wow keren sekali idenya memperbaiki resliting dengan sedotan," komentar akun @resepmenualzufatv

"Kreatif skli kk..terima kasih tlh bergi ilmu yg sangat bermanfaat," kata akun @mirzastory8645


Cara memperbaiki resleting jaket yang rusak pakai bahan rumahan.

Jika resleting jaket rusak, kamu bisa mencoba memperbaikinya menggunakan beberapa bahan alami dan alat sederhana yang mungkin sudah kamu miliki di rumah. Berikut beberapa cara yang dapat kamu coba:

1. Menggunakan sabun batang.

Gosokkan sabun batang pada gigi resleting yang sulit dibuka atau ditutup. Sabun akan bertindak sebagai pelumas dan membantu resleting bergerak lebih lancar.

2. Menggunakan grafit dari pensil.

Grafit dari pensil bisa menjadi pelumas yang baik. Gosokkan ujung pensil (grafit) pada gigi resleting yang seret atau macet. Buka dan tutup resleting beberapa kali untuk memastikan grafit tersebar merata dan membantu melicinkan gerakan resleting.

3. Menggunakan minyak kelapa atau minyak zaitun.

Oleskan sedikit minyak kelapa atau minyak zaitun pada kapas atau kain kecil. Usapkan pada gigi resleting yang bermasalah. Minyak ini akan bertindak sebagai pelumas alami dan membantu resleting bergerak lebih lancar.

4. Menggunakan lilin.

Kamu juga bisa menggunakan lilin (seperti lilin parafin atau lilin biasa). Gosokkan lilin pada gigi resleting, buka dan tutup resleting beberapa kali untuk menyebarkan lilin secara merata.

5. Menggunakan lilin lebah (Beeswax).

Ambil sebatang lilin lebah dan gosokkan pada gigi resleting. Lakukan ini beberapa kali dari atas ke bawah. Setelah digosokkan, tarik resleting beberapa kali untuk menyebarkan lilin secara merata.

Tips tambahan:

Bersihkan resleting secara berkala untuk menghindari kotoran dan debu yang bisa membuat resleting macet dan rusak.

Jangan menarik resleting terlalu keras jika terasa macet. Coba periksa apakah ada benda asing yang menghalangi dan bersihkan terlebih dahulu.

Simpan pakaian dengan resleting dalam keadaan tertutup agar resleting tidak tertekuk atau rusak.

Dengan menggunakan bahan-bahan alami dan cara sederhana ini, kamu bisa mencoba memperbaiki resleting jaket yang rusak tanpa perlu menggantinya atau membawanya ke tukang jahit. Pastikan untuk selalu bekerja dengan hati-hati agar tidak merusak resleting lebih parah.

(brl/wen)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya