Simpel tanpa pakai perangkap, ini cara membasmi tikus cukup tambah 1 bahan dapur

Simpel tanpa pakai perangkap, ini cara membasmi tikus cukup tambah 1 bahan dapur
Siapkan beberapa siung bawang merah, lalu ulek kasar. |

"Baunya tidak disukai tikus, bisa kita manfaatkan untuk mengusir semua jenis tikus, tikus curut ataupun tikus yang besar," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube TUKANG AB pada Selasa (19/9).

Bahan dapur yang dipakai buat jadi ramuan pembasmi tikus yaitu bawang merah. Siapkan beberapa siung bawang merah, lalu ulek kasar. Selanjutnya, larutkan bawang merah dengan air dan saring untuk mengambil airnya.

Simpel tanpa pakai perangkap, ini cara membasmi tikus cukup tambah 1 bahan dapur

foto: YouTube/TUKANG AB

Setelah itu, campurkan air larutan bawang merah dengan tembakau secukupnya. Kamu bisa gunakan tembakau dari rokok ataupun tembakau nginang. Lalu, masukkan kapur barus yang sudah dihancurkan. Aduk sampai semua bahan tercampur rata.

Simpel tanpa pakai perangkap, ini cara membasmi tikus cukup tambah 1 bahan dapur

foto: YouTube/TUKANG AB

Terakhir, saring larutan pembasmi tikus dan pindahkan ke botol spray atau semprotan. Setelah itu, langsung semprotkan ramuan ini ke sudut-sudut rumah yang sering dilewati oleh tikus. Ramuan pembasmi tikus ini dapat digunakan secara rutin 1 atau 2 kali dalam seminggu biar rumah bebas tikus.

"Tinggal kita semprot saja, biasanya di dekat dapur," cetus pemilik akun YouTube TUKANG AB.

Simpel tanpa pakai perangkap, ini cara membasmi tikus cukup tambah 1 bahan dapur

foto: YouTube/TUKANG AB

Gimana, simpel banget kan cara bikin ramuan satu ini? Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube TUKANG AB yang sudah ditonton 1 juta kali, banyak warganet yang terlihat antusias soal cara membasmi tikus seperti ini, lho.

"Alhamdulillah...terimakasih utk berbagi ilmunya yg manfaat mas..," kata YouTube @MuhammadTaufik-iq9qi.

"Ini canggih banget ramuannya bikin tikus pd ngacir," cetus YouTube @padedilla8460.

"Pake rebusan daun pandan juga bisa," imbuh YouTube @user-fn8lq7nf3g.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya