Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur
foto: YouTube/ACIL CHANNEL 12

Brilio.net - Sumber karbohidrat bisa didapat dari banyak bahan makanan. Selain nasi, bihun juga bisa sumber karbohidrat yang mengenyangkan. Bihun biasanya dibuat dari bahan makanan yang mengandung pati, seperti jagung, beras, atau pati kacang hijau.

Salah satu jenis bihun yang banyak dijual di pasaran adalah bihun beras. Bihun yang terbuat dari tepung beras ini punya warna putih. Saat dimasak, tekstur bihun yang semula keras akan jadi lembut. Namun jika dibandingkan dengan bihun jagung, bihun beras ini tidak begitu kenyal setelah dimasak.

Bihun beras pada dasarnya bisa diolah jadi berbagai macam menu. Namun menu olahan yang paling banyak dibuat dari bihun beras ini umumnya berupa aneka tumisan. Bukan tanpa alasan, bihun beras yang dimasak kuah biasanya akan mudah hancur dan terlalu lembek karena terkena suhu panas dalam waktu cukup lama.

Memang, mengolah bihun beras butuh ketelitian tersendiri. Jika tidak, bihun bisa hancur sehingga kurang enak saat disantap. Tentu kamu ingin menyantap bihun yang lembut dan masih utuh, bukan?

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

Kamu bisa merendam bihun ini selama beberapa menit

Jika hendak memasak bihun beras, kamu bisa meniru sebuah trik sederhana yang dibagikan oleh pengguna YouTube ACIL CHANNEL 12. Melalui salah satu YouTube Shorts yang diunggah, dia menjelaskan trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek dan mudah hancur. Siapa sangka, hanya dengan menambahkan satu bahan saja, hasil bihun beras bisa lembut dan nggak hancur, lho.

Dilansir BrilioFood pada Kamis (15/6), bahan tambahan yang digunakan adalah bihun jagung. Untuk cara mengolahnya, siapkan dulu bihun beras dan bihun jagungnya. Perlu diperhatikan juga takaran kedua bahan ini.

"Perbandingannya bisa 1:1, tapi kali ini acil pakai yang kemasan 340 gram (bihun jagung) dan dicampur bihun beras 250 gram. Jadi kalau mau 250 gram sama-sama juga bisa," terang YouTube ACIL CHANNEL 12.

Seperti mengolah bihun pada umumnya, kedua bahan tadi cukup dimasukkan ke dalam baskom berisi air untuk direndam. Tapi takaran airnya harus pas. Jika total bihunnya 500 gram, maka gunakan air sebanyak 500 ml. Sedangkan untuk 1 kilogram bihun, kamu bisa merendamnya dalam 1 liter air. Hal ini bertujuan supaya bihun tidak menyerap terlalu banyak air, yang membuatnya jadi lembek. Nah, kamu bisa merendam bihun ini selama beberapa menit.

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

foto: YouTube/ACIL CHANNEL 12

Dalam video tersebut, pengguna YouTube ACIL CHANNEL 12 juga menjelaskan fungsi penambahan bihun jagung. Menurutnya, bihun jagung memiliki sifat sangat menyerap air. Saat direndam, bihun jagung akan membantu menyerap air yang berlebih. Hal inilah yang kemudian membuat bihun beras mengembang dengan tekstur yang pas, tidak terlalu lembek.

"Jadi kalau misalnya airnya terlalu banyak, airnya bisa diserap si bihun jagungnya. Jadi hasilnya cantik dan lebih enak," ungkapnya lebih lanjut.

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

foto: YouTube/ACIL CHANNEL 12

Setelah direndam, bentuk bihun jagung memang akan mengembang lebih besar dibandingkan bihun beras. Namun dengan begitu, tekstur bihun beras jadi lebih lembut dan nggak mudah hancur. Sedangkan bihun jagung yang punya bentuk lebih besar tidak akan hancur karena bentuk aslinya memang lebih tebal.

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

foto: YouTube/ACIL CHANNEL 12

Bihun beras dan bihun jagung yang sudah direndam inipun siap diolah. Dalam video tersebut, pengguna YouTube ACIL CHANNEL 12 mengolahnya jadi tumis bihun yang tampak lezat. Tumis bihun inipun bisa disantap sebagai sumber karbohidrat atau pelengkap makan berat.

Pakai 1 bahan, begini trik mengolah bihun beras supaya nggak lembek maupun mudah hancur

trik mengolah bihun beras
© 2023 brilio.net/Rakha Kharista

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya