Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru
Instagram/@ketemuinspirasi

Brilio.net - Tempat sampah jadi salah satu benda wajib yang ada di rumah. Nggak cuma ditaruh di kamar, tempat sampah juga harus ada di dapur. Dengan begitu, tempat sampah bisa menampung seluruh sisa bahan masakan.

Di pasaran, tempat sampah dijual dengan berbagai bahan dan ukuran. Biasanya sejumlah orang membeli tempat sampah yang terbuat dari bahan plastik lantaran harganya murah meriah.

Meski begitu, tempat sampah plastik biasanya mudah sekali pecah. Apalagi kalau sering diisi penuh dengan sampah. Kalau sudah telanjur pecah, mau nggak mau kamu harus membeli tempat sampah baru. Jadi boros, kan?

Sebagai solusinya, kamu bisa meniru cara membuat tempat sampah sendiri dari seorang pengguna Instagram @ketemuinspirasi. Cuma mengandalkan barang-barang bekas, bisa jadi tempat sampah dapur, lho. Penasaran bagaimana caranya?

Pertama, siapkan alat-alatnya terlebih dahulu berupa 2 barang bekas. Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @ketemuinspirasi pada Rabu (19/6), dua barang bekasnya adalah kresek dan gantungan baju.

Ambil satu gantungan baju berbahan kawat pakai tangan kosong. Lalu tekan bagian kedua ujungnya sampai bentuk gantungan baju jadi bengkok.

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

foto: Instagram/@ketemuinspirasi

Setelah kedua sisinya bengkok, tarik bagian bawah dan atas gantungan. Alhasil gantungan baju jadi berbentuk persegi.

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

foto: Instagram/@ketemuinspirasi

Kalau sudah, pasangkan kresek ke bagian dalam atau tengahnya. Nah, tekan-tekan perlahan bagian ujung kresek pakai tangan supaya bisa masuk atau terpasang dengan sempurna.

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

foto: Instagram/@ketemuinspirasi

Setelah terpasang sempurna, rapikan bagian dalamnya pakai tangan. Dengan begitu, bagian dalam kresek jadi berbentuk cekung ke dalam seperti tempat sampah pada umumnya, kan?

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

foto: Instagram/@ketemuinspirasi

Tinggal gantung gantungan ke pengait di lemari dapur. Saat akan dipakai, tinggal masukkan sampah ke bagian dalam kresek. Hanya bermodal barang-barang bekas, kamu jadi punya tempat sampah baru.

Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru

foto: Instagram/@ketemuinspirasi

Tertarik untuk membuat di rumah?

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya