Nggak pakai ribet, 13 menu sehat Andien Aisyah ini gampang ditiru
Diperbarui 22 Agt 2021, 08:56 WIB
Diterbitkan 22 Agt 2021, 11:05 WIB
Sudah bukan rahasia lagi, kalau Andien Aisyah merupakan salah satu seleb yang menjalani gaya hidup sehat. Nggak salah, kalau penampilannya tetap memesona meski sudah jadi ibu dua anak. Pola hidup sehat yang dijalani Andien nggak semata-mata demi penampilan menarik lho.
-
7 Inspirasi menu sayur ala Andien Aisyah ini bikin anak doyan makan Andien menularkan kebiasaan makan sehatnya pada anak-anaknya sejak dini.
-
10 Trik masak sehat ala Andien Aisyah, maksimalkan rempah-rempah Dengan memasak sendiri, Andien bisa menjaga nutrisi dan kebersihan masakannya.
-
10 Inspirasi camilan ala Andien Aisyah untuk anak, simpel dan sehat Camilan sehat yang dipilih Andien untuk sang anak ini gampang banget dibuat.
Penyanyi berusia 35 tahun juga mengatur pola makan dan gaya hidupnya demi tubuh yang lebih sehat. Nggak sendirian, Andien juga menerapkan gaya hidup sehat tersebut untuk anak, suami serta orang tuanya. Melalui akun Instagramnya, Andien kerap membahas pola hidup sehatnya.
Bermula dari plant based diet yang ia jalani saat hamil, rupanya hal tersebut berlanjut hingga sekarang. Plant based diet sendiri merupakan pola makan di mana sumber kalorinya berasal dari sumber nabati. Selain mengurangi konsumsi produk hewani, Andien juga tak mengonsumsi nasi.
Meski begitu, ia selalu punya banyak bahan pengganti nasi yang bikin kenyang. Andien pun kerap membagikan menu sehat yang ia konsumsi setiap hari di akun Instagramnya. Nggak melulu mahal, makanan sehat ala Andien justru khas masakan rumahan yang simpel dan Indonesia banget.
Penasaran seperti apa? Dilansir Brilio Food dari akun Instagram @andienaisyah pada Minggu (22/8), berikut 13 inspirasi masakan rumahan Andien Aisyah yang simpel dan bikin sehat.
1. cukup dengan masakan sederhana, menu sehat ala Andien ini sudah bikin kenyang.
foto: Instagram/@andienaisyah
2. Selain lentil, Andien juga sering menggunakan barley sebagai pengganti nasi. Andien juga mengonsumsi tempe mentah.
foto: Instagram/@andienaisyah
3. Nggak skip makan malam, ini dia menu Andien di malam hari yang tetap nikmat dengan barley, jamur dan terong.
foto: Instagram/@andienaisyah
4. Bobor bayam dengan wortel dan tempe buatan Andien ini sukses bikin ngiler lihatnya.
foto: Instagram/@andienaisyah
5. Kombinasi makanan bernutrisi ini jadi kunci Andien dan keluarga buat jaga imun tubuh.
foto: Instagram/@andienaisyah
6. Biar bervariasi, Andien juga menggunakan singkong sebagai pengganti nasi putih yang dikombinasikan dengan oseng pare, kacang merah goreng dan daging vegan.
foto: Instagram/@andienaisyah
7. Demi memaksimalkan pola makan sehatnya, Andien memilih kacang hijau goreng sebagai pengganti kerupuk. Boleh ditiru nih~
foto: Instagram/@andienaisyah
8. Meski sederhana, namun kombinasi menu makan Andien yang ia masak sendiri ini dijamin menyehatkan.
foto: Instagram/@andienaisyah
9. Meski porsi makannya terkesan sendiri, namun Andien sebenarnya Andien nggak membatasi porsi makan. Ia nggak segan nambah kalau masih lapar.
foto: Instagram/@andienaisyah
10. Kenikmatan urap, tempe dan tahu memang nggak ada lawan. Sederhana tapi bikin nagih.
foto: Instagram/@andienaisyah
11. Tempe jadi salah satu bahan makanan wajib yang sering dikonsumsi Andien untuk asupan proteinnya.
foto: Instagram/@andienaisyah
12. Leunca yang ditumis bersama tempe jadi salah satu menu makan Andien selama menjalankan 40 plants week.
foto: Instagram/@andienaisyah
13. Tumis tahu dan tauge organik yang dimasak dengan bumbu-bumbu menyehatkan bikin menu satu ini nggak rugi dikonsumsi.
foto: Instagram/@andienaisyah
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Resep masakan rumahan ala Putri Titian, praktis dan bikin ngiler
- 9 Resep kreasi karedok, enak, segar, dan cocok buat makan siang
- 5 Cara masak sayur ala Tyna Kanna Mirdad agar makin enak dan sedap
- 7 Tips diet ala Sandra Dewi, body goals di usia 38 tahun
- 5 Pola makan ini bantu cegah obesitas, pahami sedari dini
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas