Kreatif abis, warganet ini sulap sutil dan panci rusak jadi berfungsi lagi pakai bahan seadanya

Kreatif abis, warganet ini sulap sutil dan panci rusak jadi berfungsi lagi pakai bahan seadanya
Mengolah otak sedikit biar tak boros belanja alat dapur |

Untuk spatula silikon, rupanya meskipun gagangnya sudah lepas, spatula tersebut bisa disambung menggunakan gagang raket. Sementara sutilnya, ibu dari Ristya memanfaatkan kayu yang dikikis sendiri sampai bisa dimasukkan ke dalam lubang gagang sutil tersebut.

Kreatif abis, warganet ini sulap sutil dan panci rusak jadi berfungsi lagi pakai bahan seadanya

foto: TikTok/@matchalattew11

Kalau sutil yang satu ini disambung pakai bahan berbeda, lebih tepatnya sisa bahan bangunan. Sutil ini dipasangkan dengan pipa paralon, kemudian direkatkan menggunakan sedikit semen. Hasilnya, sutil pun semakin kokoh dan gagangnya tak mudah lepas saat digunakan untuk masak.

Kreatif abis, warganet ini sulap sutil dan panci rusak jadi berfungsi lagi pakai bahan seadanya

foto: TikTok/@matchalattew11

Tak hanya pada sutil, ibunda dari Ristya ini juga memanfaatkan pipa paralon buat panci yang gagangnya lepas. Tapi, untuk panci kali ini, jenis pipa yang dipakai adalah sambungan pipa, sehingga bentuknya agak melengkung. Hasilnya pun tak kalah kokoh dibanding pipa yang dipakai pada sutilnya, ya?

Kreatif abis, warganet ini sulap sutil dan panci rusak jadi berfungsi lagi pakai bahan seadanya

foto: TikTok/@matchalattew11

Gimana, kreatif abis kan warganet satu ini? Mengintip kolom komentar di unggahan TikTok @matchalattew11, ternyata tak sedikit warganet yang juga sering memperbaiki perabot dapur dengan bahan seadanya, lho. Unggahan ini juga menarik banyak perhatian warganet dan sudah ditonton lebih dari satu juta kali.

"kreatif itu gak semua orang bisa," kata TikTok @noy.aja.

"kek bapaku anj*rrrr gagang panci lepas diganti ama gagang pel, mana jdi panjang banget lagi gagangnya," ungkap TikTok @- °.

"Yaampun ibu," ujar TikRok @P!nk.

"sama mamaku," imbuh TikTok @peteerex.

"mama ku jugaaasemuanya pokonya selagi bisa diakalin diakalin semuanya,ga cuma alat dapur,sapu pell dll lah," sebut TikTok @Risa.

@matchalattew11 Ada lawan? Wkwkwk ini super kreatif sih yuk #staincookware @Steincookware suara asli - Ristyaar

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya