Jarang diketahui, ini 5 cara membuat cimol agar renyahnya awet
Diperbarui 18 Mei 2021, 15:35 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2021, 22:31 WIB
Brilio.net - Cimol adalah salah satu camilan terkenal yang berasal dari Bandung. Seperti aci pada umumnya, cimol dibuat dari tepung tapioka dan berbagai bumbu lainnya. Cimol berbentuk bulat-bulat dan dimasak dengan cara digoreng, sehingga menghasilkan tekstur kenyal dan renyah.
Selain kosongan, cimol juga bisa ditambahkan dengan berbagai isian, seperti sayuran, daging, keju, bahkan cabai. Setelah digoreng, biasanya cimol ditaburi dengan berbagai bumbu agar semakin nikmat.
-
20 Resep dan cara membuat cimol ala rumahan, cocok jadi camilan simpel Ada trik khusus yang bisa diterapkan untuk membuat cimol antigagal dan nggak mudah meledak saat digoreng, lho.
-
10 Resep cimol goreng ala rumahan, enak, kenyal, dan antimeledak Ada tips biar cimol saat digoreng tidak meledak.
-
5 Trik menggoreng cimol kopong, antimeledak dan mudah ditiru Tidak hanya antimeledak, cimol yang dihasilkan pun kopong dan merekah sempurna.
Cimol merupakan jajanan yang ramah ramah di kantong, namun rasanya begitu nikmat. Untuk membuat cimol pun hanya membutuhkan bahan yang mudah didapat. Meskipun demikian, sebagian orang mengalami tantangan tersendiri saat mencoba membuat hidangan satu ini.
Terkadang, kegagalan seperti adonan yang alot maupun meletus saat digoreng kerap ditemui saat membuat cimol. Hal ini bisa disebabkan karena salah dalam teknik pembuatan maupun pemilihan bahan. Berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Selasa (18/5), cara membuat cimol yang kenyal, anti gagal, dan tidak meletus saat digoreng.
1. Gunakan tepung tapioka yang dicampur dengan sedikit tepung terigu. Fungsinya untuk membuat adonan kenyal, dan renyah tahan lama di bagian luarnya.
foto: freepik.com
2. Gunakan bawang putih halus saat merebus air sebelum membuat adonan cimol mengembang secara alami. Jadi, tidak perlu menggunakan baking soda.
foto: freepik.com
3. Tuangkan rebusan air pada adonan secara perlahan sedikit demi sedikit. Usahakan diuleni sampai rata sehingga tidak ada tepung kering yang tersisa.
foto: freepik.com
4. Setelah adonan cimol dibentuk, masukkan ke dalam minyak dingin terlebih dahulu satu persatu sebelum dimasak. Cara inilah yang mencegah cimol meletus saat digoreng.
foto: Instagram/@umi_babyraj
5. Jika adonan sudah masuk semua ke dalam minyak dingin, bisa langsung nyalakan api. Goreng dengan api kecil saja sampai cimol matang sambil diaduk agar matang secara merata.
foto: Instagram/@lisagunawan05
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Resep cimol goreng ala rumahan, enak, kenyal, dan antimeledak
- 4 Manfaat tepung tapioka bagi tubuh, biasa jadi bahan cireng dan cilok
- 8 Resep masakan untuk penderita kolesterol, enak dan mudah dibuat
- 10 Resep aneka ikan goreng rumahan, gurih dan mudah dibuat
- 9 Potret masa kecil Sitha Marino, bukti cantik dari lahir
- Rayakan anniversary ke-17, ini 10 potret mesra Natasha Dewanti & suami
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas