Jangan tergiur harga murah, ini cara membedakan piring mahkota asli berkualitas dan yang biasa

Jangan tergiur harga murah, ini cara membedakan piring mahkota asli berkualitas dan yang biasa
YouTube/Dian Eka Nurmala

Brilio.net - Piring merupakan salah satu alat makan yang paling esensial dan sering digunakan setiap hari. Tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran, dan bahan, piring tidak hanya berfungsi sebagai wadah makanan, tetapi juga berperan penting dari segi estetika penyajian. Mulai dari piring keramik yang klasik hingga piring melamin yang praktis, setiap jenis piring memiliki karakteristik unik yang menjadikannya pilihan favorit untuk keperluan tertentu.

Salah satu jenis piring yang sering digunakan adalah piring keramik. Dikenal karena kekuatan dan keindahannya, piring keramik tersedia dalam berbagai desain dan warna, membuatnya cocok digunakan di berbagai kesempatan, baik formal maupun informal. Salah satu desain piring keramik yang menarik perhatian adalah gambar mahkota emas, memberikan kesan mewah.

Jenis piring yang kerap disebut dengan piring mahkota ini memang banyak digunakan masyarakat Indonesia untuk berbagai keperluan, khususnya saat ada hajatan. Selain mewah, piring bergambar mahkota ini juga berkesan elegan. Oleh sebab itu, piring ini biasanya dijual dengan harga cukup tinggi dibandingkan piring keramik lain.

Sayangnya, dewasa ini, semakin banyak produsen yang membuat piring keramik dengan kualitas rendah. Tak hanya dari bahan yang mudah pecah, desain dan bentuknya juga berbeda. Piring mahkota biasa ini lantas dijual dengan harga lebih murah.

Jika kamu hendak menggunakan piring mahkota asli yang berkualitas, sebaiknya hindari produsen atau pedagang yang menjual harga murah, ya. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membedakan kualitas piring mahkota asli dan biasa. Metode ini pernah dijelaskan langsung oleh pengguna YouTube Dian Eka Nurmala.

Jangan tergiur harga murah, ini cara membedakan piring mahkota asli berkualitas dan yang biasa

foto: YouTube/Dian Eka Nurmala

Dilansir BrilioFood pada Selasa (22/10), piring mahkota asli biasanya dijual dengan merk bernama mahkota. Untuk harganya, piring mahkota asli berkualitas umumnya dijual kisaran Rp200-Rp300 ribu per lusin. Harga ini tentu sebanding dengan kualitasnya yang bagus.

Jangan tergiur harga murah, ini cara membedakan piring mahkota asli berkualitas dan yang biasa

foto: YouTube/Dian Eka Nurmala

Nah, selain dari harga dan merek, penampilan dan desain piring mahkota juga perlu diperhatikan. Dalam video yang diunggah, pengguna YouTube Dian Eka Nurmala memperlihatkan dua piring mahkota dengan kualitas berbeda. Piring yang sebelah kiri merupakan piring mahkota asli, sedangkan di sebelah kanan adalah piring mahkota yang biasa.

Jangan tergiur harga murah, ini cara membedakan piring mahkota asli berkualitas dan yang biasa

foto: YouTube/Dian Eka Nurmala

Piring mahkota asli memiliki warna emas lebih terang. Desain mahkota di bagian pinggir piring juga lebih halus dibandingkan piring mahkota yang biasa. Selain itu, bentuknya juga lebih lebar dan cekung ke dalam. Berbeda dengan piring mahkota biasa yang bentuknya agak ke atas.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya