Jangan salah makan, ini jenis cokelat yang benar-benar tingkatkan mood

Jangan salah makan, ini jenis cokelat yang benar-benar tingkatkan mood

Brilio.net - Cokelat salah satu makanan yang digemari oleh banyak orang mulai dari anak kecil hingga dewasa. Bahkan banyak yang mengatakan bahwa cokelat bisa meningkatkan mood. Tak heran bila kebanyakan kaum wanita suka makan cokelat.

Menurut dua studi dari Loma Linda University di California menemukan bahwa makan cokelat dapat memiliki efek positif pada tingkat stres, serta mempromosikan perubahan bermanfaat pada peradangan, suasana hati, memori dan kekebalan.

Namun tidak semua cokelat dapat meningkatkan mood seseorang. Hanya cokelat hitam dengan lebih dari 70 persen kakao saja yang memiliki fungsi tersebut. Kakao memiliki banyak kandungan flavonoid antioksidan yang memiliki dampak baik untuk otak manusia.

"Selama bertahun-tahun, kami telah melihat pengaruh dark chocolate pada fungsi-fungsi neurologis dari sudut pandang kandungan gula, semakin bahagia kita," kata Pemimpin peneliti Lee S. Berk seperti dikutip brilio.net dari Metro.co.uk, Senin (30/4).

Ini adalah pertama kalinya peneliti melihat dampak dari sejumlah besar kakao dalam dosis sekecil cokelat batangan berukuran biasa pada manusia dalam jangka pendek atau jangka waktu lama.

Studi ini menunjukkan bahwa semakin tinggi konsentrasi kakao, semakin positif dampaknya pada kognisi, memori, suasana hati, kekebalan dan efek menguntungkan lainnya.

(brl/fen)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya