Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis

Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis
TikTok/@mecoo.id_official

Brilio.net - Daging ayam rasanya enak dan pengolahannya pun mudah. Daging ayam juga jadi bahan makanan yang mudah didapat di pasaran. Ada orang beli ayam langsung dimasak, namun terdapat pula yang sengaja beli daging satu ini dalam jumlah banyak untuk disimpan dijadikan stok. Biasanya, stok daging ayam ini akan disimpan di freezer agar lebih awet.

Namun tahukah kamu, menyimpan daging ayam ini tidak boleh sembarangan, lho. Karena jika salah penyimpanan, daging ayam bisa terkontaminasi dan tidak higienis lagi saat dimasak nanti.

Nggak cuma itu, daging ayam yang disimpan sembarangan bisa membuat bau amisnya semakin menyengat, lho.

Salah satu kesalahan yang sering dilakukan banyak orang ketika menyimpan daging ayam adalah mencucinya terlebih dahulu. Padahal hal tersebut cukup berisiko. Seorang pengguna TikTok @mecoo.id_official pernah menjelaskan lebih lanjut dampak mencuci daging ayam sebelum disimpan.

"Pasti masih banyak yang belum tahu nih, kalau ayam itu nggak boleh dicuci, lho. Mencuci ayam dengan air mengalir dapat menyebabkan kontaminasi bakteri. Karena percikan air yang mengenai ayam bisa membuat bakteri yang terkandung dalam ayam mengenai ke perabotan makanan dan perabotan masak," terangnya, dikutip BrilioFood dariTikTok @mecoo.id_official padaJumat (9/2).

Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis

Bukan berarti tak dibersihkan.

Namun perlu diketahui bahkan tidak mencuci daging ayam bukan berarti tak membersihkannya. Melalui video tersebut, dia mengaku punya trik tersendiri saat membersihkan daging ayam agar lebih higienis ketika disimpan.

Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis

foto: TikTok/@mecoo.id_official

Ada beberapa tahapan yang bisa dilakukan. Pertama, kamu cukup mengelap permukaan daging ayam ini dengan tisu dapur. Jika ada kotoran yang menempel, cukup ambil dengan tisu dapur dan langsung buang ke tempat sampah. Setelah itu, daging ayam bisa diletakkan di wadah kedap udara untuk kemudian disimpan dalam freezer.

Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis

foto: TikTok/@mecoo.id_official

Cara kedua adalah dengan mengandalkan air panas. Jadi, pertama-tama, rebus air di panci sampai mendidih. Setelah itu, celupkan satu per satu daging ayamnya ke dalam air mendidih sebentar saja (cukup 3-5 detik). Lakukan proses ini sampai semua daging ayam habis.

Jangan dicuci dulu, ini cara simpan daging ayam agar tetap higienis, bersih, dan tak amis

foto: TikTok/@mecoo.id_official

Nah, pada dasarnya, proses ini dilakukan untuk membunuh bakteri yang masih menempel pada daging ayam. Selain itu, metode ini juga membantu menghilangkan bau amis pada daging ayam. Oleh sebab itu, daging ayam akan tetap bersih dan higienis saat disimpan.

Setelah dicelupkan ke dalam air panas, langsung tiriskan. Jika perlu, lap lagi dengan tisu dapr agar cepat kering dan bersih. Barulah kemudian masukkan ke dalam wadah kedap udara atau plastik ziplock. Lalu simpan daging ayam ini di dalam freezer. Dengan begitu daging ayam akan tetap bersih, higienis, dan antiamis.

@mecoo.id_official Waduhh siapa yang baru tau guys#mecookwithmecoo #serunyakuliner #choppingboards original sound - Mecoo.id_official

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya