Jangan asal congkel, ini cara udah mengambil es batu bungkus plastik yang lengket di freezer kulkas
Diperbarui 17 Okt 2024, 12:08 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2024, 23:00 WIB
Brilio.net - Es batu dalam plastik sering digunakan untuk berbagai keperluan, seperti berjualan atau membuat minuman dalam jumlah besar. Pembuatan es batu dengan plastik cukup sederhana, hanya perlu menuang air ke dalam plastik dan mengikatnya dengan karet. Plastik yang digunakan biasanya berukuran 1/2, 1, atau 2 kg.
Meskipun praktis, banyak orang mengalami kesulitan saat mengeluarkan es batu dari freezer ketika sudah beku. Kemasan plastik es batu cenderung melekat kuat pada permukaan freezer, membutuhkan tenaga ekstra untuk mengambilnya. Beberapa orang menggunakan pisau atau benda tajam untuk mencungkil es batu, namun cara ini berisiko merusak es batu dan freezer.
-
Cara jitu memecahkan es batu di dalam plastik agar cepat hancur dan tak berantakan Jangan biarkan pecahan es batu terbuang begitu saja.
-
Tanpa dimasukkan karung, trik memecahkan es batu di dalam plastik agar cepat hancur dan tak berantakan Plastik dapat dipakai untuk menampung air lebih banyak ketimbang wadah kotak-kotak.
-
Tanpa kipas angin atau disiram air panas, ini cara praktis bersihkan bunga es pakai 1 alat sederhana Tak perlu cabut kabel ataupun didiamkan seharian, bunga es langsung terangkat.
Seorang pengguna YouTube bernama Sofyan Store Official membagikan metode alternatif untuk mengambil es batu dalam plastik dari freezer. Dalam videonya, ia menunjukkan cara mengeluarkan es batu yang menempel kuat di freezer tanpa menggunakan alat tajam. Metode ini dapat membantu menghindari kerusakan pada es batu dan freezer.
"Ini sangat kuat banget, ya," ujarnya.
foto: YouTube/Sofyan Store Official
Nah, agar mudah dilepas, ia memiliki trik khusus. Yaitu dengan memukul secara perlahan pada rak bawah freezer.
"Kita ketuk-ketuk bagian bawah ini, lalu tarik es batu," ucapnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Sofyan Store Official pada Kamis (17/10).
foto: YouTube/Sofyan Store Official
Dengan cara tersebut, es batu dapat terlepas dengan mudah dan cepat. Setelah es batu semuanya dikeluarkan dari freezer, ia pun langsung mengambil plastik berisi daging kambing tersebut.
foto: YouTube/Sofyan Store Official
"Nah, karena ini juga kuat, ya, kita ketuk-ketuk dari bawah dulu juga. Tara kita bisa ambil dengan mudah," ungkapnya lebih lanjut.
(brl/psa)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cuma pakai alat sederhana, ini cara menyimpan bahan makanan di freezer agar mudah diambil saat beku
- Bukan pakai larutan garam, ini cara cepat mencairkan bunga es di freezer dalam waktu 10 menit
- Bukan kipas angin atau hair dryer, ini trik bersihkan bunga es freezer pakai 1 alat dari ampas dapur
- Bukan pakai kipas atau air panas, ini cara cepat bersihkan bunga es di freezer dalam 10 menit
- Tanpa disiram air panas, ini trik cepat mencairkan daging beku di freezer dalam waktu 10 menit
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas