Iris bawang jadi lebih cepat dengan cuma gunakan tutup botol bekas bawang, intip triknya

Iris bawang jadi lebih cepat dengan cuma gunakan tutup botol bekas bawang, intip triknya
YouTube/Amnaifa Channel

Brilio.net - Memasak ternyata bisa memberikan manfaat positif bagi kesehatan, seperti membantu mengurangi stres dan memperbaiki suasana hati. Dengan memilih bahan yang tepat, proses memasak dapat menjadi sarana untuk merawat tubuh secara alami.

Sayangnya, banyak orang enggan memasak karena merasa persiapan bahan terlalu rumit, terutama saat harus mengiris bumbu seperti bawang merah dan putih. Aktivitas ini bisa memakan waktu lama, apalagi bagi mereka yang kurang terbiasa menggunakan pisau.

Namun, sekarang sudah tersedia alat-alat praktis yang dapat mempermudah pekerjaan ini, termasuk alat pengiris bawang yang dijual di pasaran. Bagi yang tidak ingin membeli, ada juga cara untuk membuat alat sederhana sendiri di rumah.

Seorang warganet bernama Amnaifa membagikan triknya untuk membuat alat pengiris bawang menggunakan bahan-bahan sederhana. Menariknya, alat ini tidak hanya bisa digunakan untuk bawang, tetapi juga berbagai sayuran lain seperti wortel dan kentang.

Cara bikinnya, pertama siapkan dulu dua buah tutup botol plastik bekas. Kemudian, belah pinggir tutup botol tepat di bagian tengah sepanjang 2 sampai 3 cm menyesuaikan panjang pisau cutter. Nantinya, bagian tutup botol yang sudah dibelah ini akan dipakai untuk menyematkan pisau cutter.

"Ditusuk lagi satunya juga sama, kita belah tengahnya dengan rapi biar nanti pisau cutternya seimbang kiri dan kanan," jelas YouTube Amnaifa Channel, dikutip BrilioFood pada Kamis (19/9).

Iris bawang jadi lebih cepat dengan cuma gunakan tutup botol bekas bawang, intip triknya

foto: YouTube/Amnaifa Channel

Setelah itu, ambil pisau cutter yang sebelumnya dipakai untuk membelah tutup botol. Sematkan ke dalam tutup botol, sehingga tutup botol berada di kiri dan kanan pisau cutter. Pasang alat pengiris ini ke papan kayu atau talenan menggunakan paku kecil. Kamu bisa menggunakan 4 buah paku biar alat pengiris bisa menempel dengan kokoh.

"Kita paku lagi sebelahnya biar kuat, kokoh, dan tidak goyang," ujar Amnaifa.

Jika dirasa alat pengiris sudah benar-benar menempel kuat, artinya bisa langsung digunakan untuk mengiris bahan masakan. Amnaifa pun menjelaskan, alat ini bisa mengiris sampai tipis, lho. Wah, meskipun sederhana, tapi alat ini bermanfaat banget, ya?

Iris bawang jadi lebih cepat dengan cuma gunakan tutup botol bekas bawang, intip triknya

foto: YouTube/Amnaifa Channel

Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube Amnaifa Channel, beberapa warganet tampak antusias dengan cara pembuatan alat satu ini, lho. Video ini juga sudah mendapat viewers lebih dari 26 ribu kali.

"Sangat membantu," kata YouTube @poyepoen3777.

"Kreatif ," puji YouTube @suprihatin2965.

"Posisi pisau agak miring, pisau LBH tajam, hasil potongan lbh lebar & rapi," imbuh YouTube @chuwi-lankebaikan9616.

(brl/psa)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya