Cuma pakai barang bekas, ini cara mengganti gagang pisau yang lepas
Diperbarui 19 Mei 2023, 12:06 WIB
Diterbitkan 19 Mei 2023, 16:00 WIB
Brilio.net - Pisau termasuk perabot dapur penting buat masak. Pisau membantu memotong bahan makanan jadi lebih rapi. Bahkan, tak sedikit orang memanfaatkan pisau untuk carving makanan atau seni memotong makanan jadi bentuk unik dan estetik.
Namun, kalau pisau yang sering digunakan tiba-tiba rusak, misalnya bagian gagangnya lepas, hal ini bisa-bisa bikin pusing. Tapi kalau mau dibuang, rasanya begitu sayang, sih.
-
Cara cepat memperbaiki gagang pisau yang lepas, hanya butuh 1 menit Kalau gagang lepas, jangan langsung dibuang.
-
Jangan buru-buru dibuang, ini cara mudah memperbaiki gagang tutup panci lepas pakai 1 barang bekas Terlebih jika gagang tutup panci tersebut berbahan plastik, kemungkinan bisa meleleh dan lepas.
-
Cara orang perbaiki 10 peralatan dapur ini nyeleneh tapi solutif Idenya kreatif dan solutif banget.
Nah, kalau gagang pisau lepas, sebaiknya jangan buru-buru dibuang karena bisa diatasi dengan sejumlah cara. Salah satunya seperti yang dibagikan oleh warganet lewat unggahan di akun YouTube SumDar. Menurutnya, solusi gagang pisau yang lepas yakni bisa diganti dengan gagang baru.
Tetapi, meski diganti, tak perlu beli atau pakai gagang baru, melainkan hanya memanfaatkan barang bekas.
Gampang Disontek.
"Bahan yang digunakan sandal jepit bekas dan pelat seng bekas," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube SumDar pada Jumat (19/5).
Pertama-tama, siapkan dulu pelat sengnya. Kamu bisa mengukur dan memotong pelat seng jadi ukuran 6x12 cm. Setelah itu, pelat seng tersebut bisa disatukan dengan pisau sebagai bagian dalam gagang supaya lebih kokoh. Tekuk pelat seng menggunakan bantuan tang.
foto: YouTube/SumDar
Kalau posisi pelat seng sudah mantap disambungkan pada pisau, saatnya memotong sandal sesuai ukuran gagang pisau. Pastikan sandal yang ingin dipakai sudah dicuci sampai benar-benar bersih. Setelah dipotong dan dirapikan, belah bagian tengahnya tapi jangan sampai putus. Bagian yang dibelah ini akan berfungsi untuk menyisipkan pelat seng.
foto: YouTube/SumDar
Sebelum gagang dari sandal ini dipasang, olesi dulu bagian dalamnya dengan lem sampai rata. pelat seng juga bisa diolesi dengan lem supaya bisa benar-benar merekat pada gagang dari sandal ini. Kemudian, sambungkan gagang dan tekan-tekan supaya lemnya menempel sempurna.
foto: YouTube/SumDar
Terakhir, supaya gagang dari sandal bekas ini jauh lebih rapi dan halus, kamu bisa memanaskannya di atas api kompor sampai agak lembut. Kemudian, rapikan dengan spatula, serokan masak, atau alat berbahan besi apapun yang serupa. Tekan-tekan sampai dirasa permukaan gagang sudah benar-benar rapi.
foto: YouTube/SumDar
Akhirnya, proses memperbaiki gagang pisau sudah selesai dan siap digunakan kembali. Gimana, hasilnya jadi cantik dan tampak kokoh banget, ya? Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube SumDar, banyak warganet yang antusias ingin mencoba perbaiki pisau dengan cara ini juga, lho. Unggahan ini pun sudah ditonton lebih dari 98 ribu kali.
"Terus kembangkan ide2kreatif sederhana tp berguna," kata YouTube Halena Apsari.
"Mantap.. bsok sya praktikan ," ungkap YouTube Kegiatan Kayandra.
"keren," puji YouTube Dokmex.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa direbus dulu, ini trik menyimpan daging ayam di suhu ruang supaya tidak bau
- Cuma pakai 2 bahan, begini trik merontokkan kerak membandel pada ceret teko
- Trik menggoreng jengkol supaya kulitnya auto terlepas dan tetap empuk walau sudah dingin
- Cara menyimpan bunga pepaya supaya tidak menguning dan tetap segar, awet berminggu-minggu
- Tanpa sitrun, ini cara cepat bersihkan kerak tebal di pantat panci dalam 15 menit
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas