Cuma pakai 1 bumbu dapur, ini trik cegah tikus datang ke tempat penyimpanan makanan

Cuma pakai 1 bumbu dapur, ini trik cegah tikus datang ke tempat penyimpanan makanan
foto: Unsplash/Anh Tuan To

Brilio.net - Tempat penyimpanan bahan makanan di rumah harus selalu diperhatikan. Sebab, bisa saja tanpa disadari banyak hewan yang datang, misalnya tikus. Kalau sudah ada hewan satu ini, bisa-bisa tempat penyimpanan dan beberapa tempat di dapur jadi kotor dan berantakan. Di sisi lain, hewan ini bisa menggerogoti toples, kotak, maupun plastik pembungkus makanan sampai rusak.

Banyak orang memilih cara instan seperti memberi racun maupun perangkap tikus. Tetapi, tak jarang tikus justru bisa menghindarinya dan tetap berkeliaran di dapur. Di samping itu, kalau tikus berhasil dibunuh pakai kedua cara tersebut pun, aroma bangkainya bisa-bisa sangat mengganggu. Belum lagi, posisi bangkai juga harus dicari agar bisa dibuang dan tak bikin rumah bau.

Nah, salah seorang warganet di akun YouTube Petani Muda Milenial punya pengalaman serupa, nih. Tetapi, ia sering mendapati tikus yang datang ke gudang penyimpanan bawangnya. Warganet satu ini dikenal sebagai petani bawang yang juga aktif membagikan berbagai konten seputar pertanian di YouTube pribadinya.

"Ini adalah gudang bawang yang saya miliki, ada hama tikus yang menyebabkan rontoknya bawang merah seperti ini. Tidak dimakan sih, cuma dibuat mainan sehingga kotor seperti ini," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Petani Muda Milenial pada Sabtu (1/7).

Cuma pakai 1 bumbu dapur, ini trik cegah tikus datang ke tempat penyimpanan makanan

foto: YouTube/Petani Muda Milenial

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya