Cuma butuh 7 menit, ini trik merebus nangka muda agar cepat empuk pakai satu bahan dapur
Diperbarui 16 Apr 2023, 12:06 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2023, 10:00 WIB
Brilio.net - Sudah menjadi rahasia umum jika nangka merupakan buah yang memiliki rasa manis. Tapi, buah satu ini nggak hanya bisa dikonsumsi saat matang saja, lho. Nangka mentah juga kerap diolah jadi berbagai hidangan yang menggugah selera. Salah satu olahannya yang populer adalah gudeg.
Iya, makanan khas Yogyakarta tersebut terbuat dari nangka muda yang diolah dengan berbagai bumbu dan rempah. Biasanya, nangka muda perlu direbus terlebih dahulu agar teksturnya empuk.
-
5 Cara merebus nangka muda agar cepat empuk dan warnanya tidak hitam Bisa dibikin gudeg, urap, sambal, maupun menu lainnya.
-
Tak perlu baking soda, ini trik merebus nangka muda agar tetap putih dan cepat empuk dalam 7 menit Biasanya nangka muda ini diolah dengan bumbu santan atau aneka tumisan yang sedap.
-
Tanpa baking soda dan air kelapa, begini trik merebus nangka muda agar tetap putih pakai 1 bahan dapur Tampilan putih akan menggugah selera orang memakannya saat sudah diolah jadi sayuran nantinya.
Karena ukurannya yang tebal, terkadang proses perebusan nangka muda ini memerlukan waktu nggak sebentar. Butuh waktu sekitar 30-45 menit untuk merebus nangka muda hingga teksturnya menjadi empuk keseluruhan.
Selain lama, merebus nangka muda juga harus dilakukan dengan cara yang benar. Karena jika asal, hasil rebusan nangka muda malah menghitam. Usut punya usut, hal ini disebabkan karena banyaknya getah yang ada di permukaan nangka muda itu sendiri.
Alhasil ketika direbus, getah tersebut memberikan warna hitam di seluruh permukaan nangka muda. Selain itu, getah ini juga bisa membuat rasa nangka muda rebus menjadi pahit saat dimakan nantinya. Lantas, harus gimana?
Teksturnya menjadi empuk bikin enak disantap
Untuk meminimalisir hal itu terjadi, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh pengguna YouTube Oma Eko. Di salah satu videonya, perempuan satu ini memberikan tutorial bagaimana cara merebus nangka muda agar cepat empuk dan hasilnya tidak menghitam.
Dilansir BrilioFood dari YouTube Oma Eko, kupas kulit dan potong-potong kecil nangka muda. Dalam videonya, perempuan ini memotong nangka muda dengan bentuk dadu.
foto: YouTube/Oma Eko
Setelah dipotong-potong, jangan lupa cuci bersih nangka muda. Gosok-gosok dan bilas beberapa kali agar potongan nangka muda menjadi bersih maksimal dan terbebas dari getah yang menempel.
foto: YouTube/Oma Eko
Masukkan potongan nangka muda ke dalam panci berisi air yang sudah mendidih. Nggak lupa, ia pun menambahkan 1 sdt soda kue ke dalam air rebusan. Tutup dan rebus nangka muda selama beberapa menit.
“Pakai bahan satu ini dijamin nangka muda bakalan cepat empuk dan warnanya nggak bakalan menghitam,” jelasnya.
foto: YouTube/Oma Eko
Jika sudah direbus selama 5-7 menit, angkat dan masukkan nangka muda ke dalam wadah yang berlubang. Siram dengan air dingin untuk menghentikan proses pemasakan pada nangka muda.
foto: YouTube/Oma Eko
Apabila sudah dingin, tiriskan dan nangka muda pun siap untuk diolah menjadi berbagai hidangan menggugah selera. Selain warnanya bisa tetap putih, cara ini juga lebih irit gas, lho. Bagaimana tidak, hanya dalam waktu 5-7 menit, kamu sudah bisa menghasilkan nangka muda rebus yang bertekstur empuk.
foto: YouTube/Oma Eko
Telah ditonton lebih dari 17 ribu kali, video ini pun menuai atensi warganet YouTube. Banyak pengguna YouTube lain yang mengaku berterima kasih karena sudah mendapat ilmu baru yang bermanfaat. Hal ini sontak diungkapkan langsung melalui kolom komentar.
“terima kasih kak tutorial cara merebus masak nangka mudanya ,” tulis akun YouTube MUSIC LIFES.
“Wah enak banget kalo udah di sayur nangka mudanya,” ujar akun YouTube MOMOE BLECK.
“Wahh ternyata seperti itu crabya,terimakasih oma udah share vidio yg sangat bermanfaat,” sahut akun YouTube slallu indra.
“Terimakasih kak... informasi nya sangat bermanfaat,” ucap akun YouTube Masjack Elektronik.
“Nah ini penting sekali agar nangka muda dimasaknya cepet empuk mantap sekali infonya,” tulis akun YouTube Sunda Hiang-Channel.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Pakai satu bahan dapur, ini trik merebus daun pepaya agar cepat empuk dan antipahit
- Cara cepat merebus jagung agar rasa manis alaminya tak hilang, hemat gas cuma 10 menit
- Trik merebus ceker agar empuk sampai ke tulang, praktis dan hemat gas walau tanpa presto
- Trik merebus buncis agar rasanya semakin enak, tetap renyah dan berwarna hijau cerah
- Tanpa presto, begini cara merebus jengkol agar cepat empuk dalam 5 menit
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas